Muhammad Alfa Mulya, Putra Bupati BS Jadi Wajah Baru DPRD Provinsi Bengkulu Termuda
Muhammad Alfa Mulya (NasDem), caleg terpilih DPRD Provinsi Bengkulu Dapil 7 Bengkulu Selatan-Kaur 2024-2029--(Sumber Foto: Abdu/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Gelaran pesta demokrasi, 14 Februari 2024 yang dilaksanakan 5 tahunan sekali ini telah berakhir.
Nama-nama baru bermunculan sebagai kuda hitam mengisi kursi DPRD Provinsi Bengkulu. Salah satunya Muhammad Alfa Mulya, caleg dari partai NasDem yang masih berusia 23 tahun. Dan menjadi yang termuda.
BACA JUGA:Rapat Pleno Usai, Berikut Daftar 45 Caleg DPRD Provinsi Bengkulu Terpilih Periode 2024-2029
Pemuda asal Bengkulu Selatan ini, dipastikan duduk di kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu dari daerah pemilihan (dapil) 6 Bengkulu Selatan-Kaur, untuk periode 2024-2029 mendatang.
Dalam gelaran pemilu 14 Februari 2024 lalu, berdasarkan pleno penetapan KPU Provinsi Bengkulu, Muhammad Alfa Mulya dipastikan mengamankan 1 kursi dengan 11.764 perolehan suara.
Putra dari Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi ini mengaku bersyukur dan mengucapkan terima kasih, atas kepercayaan masyarakat dari dapil Bengkulu Selatan-Kaur kepadanya.
BACA JUGA:Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Sebut Pentingnya Penempatan PPPK Sesuai Formasi dan Kebutuhan Sekolah
"Tentunya Alhamdulillah atas kepercayaan yang diberikan masyarakat. Ketika sudah sah dengan ditandai pelantikan nanti, saya siap menjadi penyambung lidah masyarakat," kata Muhammad Alfa Mulya, Minggu 10 Maret 2024.
Kedepan, selain berkomitmen untuk menyuarakan kepentingan masyarakat Bengkulu Selatan-Kaur dan masyarakat Bengkulu umumnya, dirinya juga akan fokus terhadap isu kepemudaan.
Selain itu dalam menjalankan tanggungjawabnya menyuarakan dan mengumpulkan aspirasi, Alfa akan berkolaborasi dengan kalangan pemuda atau milenial untuk mengawal kemajuan daerah.
"Kita akan berkolaborasi dengan kalangan milenial dengan program dan kegiatan demi mengawal kemajuan . Kita juga siap perjuangkan aspirasi masyarakat," sambungnya.
BACA JUGA:Sultan B Najamudin Klaim Raih 1 Kursi DPD RI Dapil Bengkulu, Data Internal Sudah Masuk 84 Persen
Di sisi lain, dari dapil 6 Bengkulu Selatan-Kaur, berikut caleg terpilih DPRD Provinsi Bengkulu periode 2024-2029:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: