Tidak Hanya Nikmat, 3 Resep Minuman Ini Segar Disajikan Saat Berbuka Puasa, Cobain Resep dan Cara Membuatnya
3 Resep Minuman Segar Berbuka Puasa--(Sumber Foto: Doc/BETV)
BETVNEWS - Tidak hanya nikmat, 3 Resep minuman ini segar disajikan saat berbuka puasa. Yuk, intip kreasi Resep minuman buka puasa dan cara membuatnya berikut ini.
Tentu saja setelah seharian menahan dahaga karena beribadah puasa, segelas minuman segar saat berbuka puasa adalah salah satu pilihan yang pas.
BACA JUGA:Pecinta Cokelat Merapat! Inilah 3 Resep Kue Kering Cokelat untuk Temani Lebaranmu Tahun Ini
Menjalani ibadah puasa tentu bukanlah hal yang mudah, apalagi ketika menjalaninya dalam keadaan panas terik.
Setelah berpuasa selama seharian penuh, minuman segar menawarkan sebuah kenikmatan yang tiada duanya.
BACA JUGA:Lebaran Sebentar Lagi! Yuk Masak Kue Kering Lebaran dengan Resep Berikut, Dijamin Ketagihan
Kamu juga bisa membuat berbagai minuman segar sendiri di rumah dengan menggunakan bahan yang sederhana.
Beberapa diantaranya yang dapat kamu buat adalah es timun selasih, oreo smoothies, dan es semangka susu.
BACA JUGA:Segar dan Nikmat, Cobain 4 Resep Minuman Olahan Pisang Kekinian Ini, Cukup Siapkan Bahan Berikut
Daripada membeli minuman luar, simak berbagai resep minuman buka puasa berikut ini.
Resep es timun jeruk nipis
Bahan:
- 3 buah ketimun jepang
- 1/2 buah melon
- 200 gram gula pasir
- 200 ml air
- air perasan 3 buah jeruk nipis
- 2 sendok teh kulit jeruk nipis
- 5 lembar daun mint
- 2 buah jeruk nipis
- es batu secukupnya
BACA JUGA:Lebaran Sebentar Lagi! Yuk Masak Kue Kering Lebaran dengan Resep Berikut, Dijamin Ketagihan
- Larutkan gula pasir dengan air yang sudah dipanaskan.
- Setelah larut dan didinginkan, tambhakn air perasan jeruk nipis.
- Keruk ketimun dan melon yang telah dikupas dan dibuang bijinya dan masukkan kedalam larutan gula, lalu didiamkan selama kurang lebih satu jam.
- Setelah itu, tambahkan irisan jeruk nipis, daun mint yang disobek dan juga es batu sesuai selera.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: