Halal Bihalal BETV, Dirut dan GM Kompak Tekankan Pentingnya Meningkatkan Ibadah Selepas Ramadhan
Bengkulu Ekpress Televisi menggelar acara halal bihalal guna menyambung silahturahmi antara karyawan, di salah satu restoran yang ada di Kota Bengkulu, Sabtu 20 April 2024.--(Sumber Foto: Jalu/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - BENGKULU Ekpress Televisi menggelar acara halal bihalal guna menyambung silahturahmi antara karyawan, di salah satu restoran yang ada di Kota BENGKULU, Sabtu 20 April 2024.
Turut hadir dan memberikan kata sambutan Direktur Bengkulu Ekpress Media Grup (BEMG) Sukatno, dan General Manager BETV Susanto.
Bengkulu Ekpress Televisi menggelar acara halal bihalal guna menyambung silahturahmi antara karyawan, di salah satu restoran yang ada di Kota Bengkulu, Sabtu 20 April 2024.--(Sumber Foto: Doc/BETV)
BACA JUGA:Dinas TPHP Provinsi Bengkulu Berikan Bantuan Bibit Padi ke Petani Lebong Terdampak Banjir
Dalam sambutannya, Direktur BEMG menyampaikan bahwa selepas menjalankan ibadah puasa di Bulan Ramdhan yang telah dilalui, maka ketaqwaan dan peningkatan ibadah akan semakin terasa karena sudah terbiasa melakukannya.
"Selepas Ramadhan tentunya frekuensi ibadah kita semakin meningkat seperti membaca beberapa Juz Al Quran, sholat tahajud, dan sholat duha," tutur Dirut BEMG kepada seluruh karyawan yang hadir.
BACA JUGA:Polda Bengkulu Ungkap Jaringan Narkoba Senilai Rp1 Miliar
Tambah Sukatno, dirinya selaku direktur dan hamba Allah berkewajiban untuk mengingatkan bahwasanya selain ibadah horizontal kepada Allah SWT seperti ihktiar mencari rizki di dunia, namun juga jangan mengabaikan ibadah vertikal seperti ibadah sholat tahajud, sholat duha, dan puasa 6 hari di bulan Syawal ini.
"Selaku pimpinan, saya berkewajiban untuk mengingatkan kawan-kawan agar menjalankan kewajiban sebagai muslim. Dan bila saya telah mengingatkan maka selanjutnya terserah kepada kawan-kawan untuk menjalankan atau tidak, dan pastinya kewajiban saya telah gugur," tambahnya.
BACA JUGA:Terindikasi Korupsi, Mutasi 139 ASN di Rejang Lebong Dilidik Polisi
Hal senada juga diungkapkan oleh GM BETV, Susanto, yang menyampaikan bahwa kewajiban semua manusia khususnya yang beragama Islam adalah beribadah kepada Allah SWT dalam berbagai aspek kehidupan.
"Hal yang kita lakukan baik bekerja mencari nafkah jika diniatkan sebagai ibadah maka juga akan bernilai dan tercatat sebagai ibadah kepada," sampainya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: