Tok! Berikut 25 Anggota DPRD Kepahiang 2024-2029, Ini Daftarnya

Tok! Berikut 25 Anggota DPRD Kepahiang 2024-2029, Ini Daftarnya

KPU Kabupaten Kepahiang periode 2024-2029 resmi menetapkan 25 anggota DPRD hasil Pileg 2024.--(Sumber Foto: Hendri/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - KPU Kabupaten Kepahiang periode 2024-2029 resmi menetapkan 25 anggota DPRD hasil Pileg 2024.

Penetapan 25 nama anggota terpilih berlangsung dalam rapat pleno terbuka pada Kamis 2 Mei 2024.

Pengumuman nama-nama anggota DPRD terpilih lengkap dengan partai pengusungnya langsung dilakukan dan dibaca oleh Ketua KPU Kepahiang Ikrok.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: 3 Besar Hasil Lelang JPT Pratama Pemprov Bengkulu Diumumkan

"25 nama yang disebutkan merupakan pemenang Pemilu 2024, hari ini semuanya telah ditetapkan sebagai anggota DPRD Kabupaten Kepahiang Periode 2024-2029," ujar Ikrok.

"Tidak ada sengketa untuk legislatif kabupaten Kepahiang, jadi untuk itu kita sesui dengan tahapan sudah bisa menetapkan," sambung Ikrok.

BACA JUGA:Sebelum Beranjak Pergi, Kenali Budaya Kerja di Jepang Ini, Salah Satunya Punya Waktu Lebih Lama

Jika mengacu pada pada Surat Keputusan (SK) pelantikan 25 Anggota DPRD Kepahiang periode 2019-2024, yang akan berakhir pada 24 Agustus 2024, maka pelantikan 25 Anggota DPDR Kepahiang Periode 2024-2029, baru akan dilantik pada 24 Agustus 2024 mendatang.

BACA JUGA:Inflasi Kota Bengkulu Bulan April Naik Lagi, Ini Penyebabnya

Adapun 25 nama anggota DPRD Kepahiang terpilih periode 2024-2029 berdasarkan hasil penetapan KPU Kepahiang :

Perindo:

1. Igor Gregory Dayefiandro 

2. Fahri Zioloveza

3. Nopriandi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: