Wajib Tahu! 5 Jenis Teh Ini Dapat Bantu Turunkan Berat Badan, Salah Satunya Teh Oolong

Wajib Tahu! 5 Jenis Teh Ini Dapat Bantu Turunkan Berat Badan, Salah Satunya Teh Oolong

Wajib tahu! 5 jenis teh ini dapat bantu turunkan berat badan, salah satunya teh oolong--(Sumber : Doc/BETV)

BETVNEWS - Mengonsumsi jenis teh tertentu dapat menjadi salah satu alternatif untuk menurunkan berat badan yang berlebih sehingga seringkali digunakan untuk diet.

BACA JUGA:Cek di Sini, 8 Fakta Menarik Teh yang Sayang Dilewatkan, Ternyata Tidak Hanya untuk Kesehatan

Teh hijau menjadi salah satu jenis teh yang telah lama dikenal sebagai salah satu minuman herbal yang dapat bantu turunkan berat badan.

Tubuh yang langsing dan ideal menjadi impian banyak orang sehingga ramai yang berusaha untuk memperolehnya, salah satunya dengan melakukan diet atau mengonsumsi makanan dan minuman yang dapat membantu menurunkan berat badan

BACA JUGA:Dijamin Enak, Cek Cara Membuat Teh Jahe Nikmat di Sini, Minuman Wedang yang Baik untuk Kesehatan

Tidak hanya menunjang penampilan, tubuh ideal juga dapat membuat seseorang terhindar dari berbagai macam penyakit yang dapat diakibatkan oleh penimbunan lemak di dalam tubuh. 

Mengonsumsi teh adalah salah satu cara yang umum digunakan untuk menurunkan berat badan. Terdapat banyak manfaat teh untuk tubuh selain untuk menurunkan berat badan, seperti untuk menjaga sistem kekebalan tubuh hingga baik untuk kesehatan kulit. 

BACA JUGA:Jarang Diketahui, Teh Kombucha Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Cek di Sini 6 Manfaatnya

Meski demikian, tidak semua jenis teh dapat digunakan untuk menurunkan berat badan, cara minum teh untuk menurunkan berat badan juga tidak dapat dilakukan dengan sembarangan. 

Untuk itu, BETV telah merangkum beberapa jenis teh yang dapat bantu turunkan berat badan yang dapat kamu simak dalam artikel berikut. 

BACA JUGA:Nikmatnya Makin Terasa, Yuk Bikin Teh Sehat dari Bahan Ini, Cek Resep dan Cara Membuat di Sini

Jenis-jenis Teh yang Dapat Bantu Turunkan Berat Badan

1. Teh Hijau

Teh ini telah lama dikenal sebagai teh yang paling baik untuk dikonsumsi bagi mereka yang sedang dalam program diet. Teh hijau dapat membantu mempercepat penurunan berat badan. Selain itu, teh ini juga aman dikonsumsi dalam jangka panjang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: