Pelaku Sodomi Diduga Alami Gangguan Jiwa

Pelaku Sodomi Diduga Alami Gangguan Jiwa

BETVNEWS - Setelah melakukan pemeriksaan secara intensif di Unit PPA Satreskrim Polres Lebong, Z-P pelaku dugaan sodomi terhadap bocah laki-laki di lokasi objek wisata Danau Picung diduga mengalami gangguan kejiwaan. Disampaikan Kasat Reskrim Polres Lebong, Iptu Teguh Ari Aji bahwa gangguan jiwa pelaku tersebut diperkuat dengan adanya pengakuan dari orang tua pelaku. Untuk itu dalam waktu dekat pihak Polres akan melakukan pemeriksaan kejiwaan terhadap pelaku. "Pelaku saat ini masih kita lakukan penahanan, dimana kita akan menjadwalkan pemeriksaan kejiwaan di RSJKO Bengkulu terhadap pelaku ini," jelas Teguh. Diketahui, Z-P diamankan Polres Lebong setelah diduga kuat menjadi pelaku pencabulan terhadap A-P bocah laki-laki yang masih duduk di bangku kelas 4 SD. Selain itu, penyidik juga masih mendalami kasus tersebut, apakah ada korban lain yang menjadu korban ZP tersebut. "Kita juga masih terus melakukan pemeriksaan, apakah masih ada korban lainnya, kita lihat saja bagaimana hasil pemeriksaannya nanti," pungkasnya. (D99)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: