dempo

7 Cara Agar Anak Berhenti Mengigau dan Tidur Nyenyak, Coba Lakukan Ini

7 Cara Agar Anak Berhenti Mengigau dan Tidur Nyenyak, Coba Lakukan Ini

Ilustrasi. Cara agar anak berhenti mengigau dan dapat tidur nyenyak.--(Sumber Foto: Tim/BETV)

BETVNEWS - Anak kerap kali mengingau saat tidur, hal ini karena ada beberapa faktor yang membuatnya tidak dapat tidur nyenyak. Meskipun begitu, ada cara agar anak berhenti mengigau dan tidur nyaman.

Berbeda dengan orang dewasa, anak yang kurang tidur akan mudah merasa kelelahan. Bahkan bisa mempengaruhi kesehatan, misalnya seperti obesitas, penyakit jantung, hingga diabetes.

Ada perilaku yang kerap dirasakan banyak orang termasuk anak-anak. Salah satunya mengigau atau disebut somniloquy yang dapat diartikan seseorang berbicara saat tidur.

 BACA JUGA:Coba Lakukan Ini Setelah Bangun Tidur, 6 Adab yang Dianjurkan Dalam Islam, Yuk Amalkan

Hal ini umum terjadi pada anak-anak, termasuk dari jenis parasomnia, perilaku mengigau biasanya akan berbicara dalam waktu 30 detik sambil tidur.

Tidak hanya itu, mereka bahkan tidak sadar akan igauan tersebut saat sudah bangun. Seorang anak bisa mengatakan sesuatu, seolah bergumam dan malakukan beberapa hal aneh lainnya.

BACA JUGA:Ganggu Kualitas Tidur, Ini Sederet Risiko Olahraga di Malam Hari

Dikutip dari laman Alodokter.com, hal ini terjadi bisa saja anak memiliki tidur yang kurang berkualitas, sehingga mengalami gangguan tidur. Berbagai masalah kesehatan datang dapat disebabkan karena anak kurang tidur.

Kemudian beberapa gangguan tidur lainnya seperti berjalan saat tidur atau sleep walking dan gangguan mimpi buruk. Apalagi jika sering terjadi tiap hari, hal ini perlu dicegah agar anak merasa aman saat tidur.

BACA JUGA:Bangun Pagi Sering Pusing dan Lesu? Ikuti 5 Tips Berikut Ini Agar Tidur Malammu Semakin Berkualitas

Bisa langsung menemui dokter, jika memang dirasa gangguan tidur tersebut mulai meresahkan si anak.

Banyak orang yang mengira bahwa anak mengigau artinya ia sedang bermimpi. Hanya saja hal ini masih belum dapat dipastikan kebenarannya.

Tidak hanya kala terlelap mengalami fase bermimpi, bisa juga disetiap tahapan tidur mulai banyak mimpi.

BACA JUGA:Sebelum Tidur Biasakan Minum Air Putih, Dapatkan 4 Manfaat Ini untuk Tubuhmu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: