dempo

7 Cara Aman Turunkan Kolesterol Tinggi, Hindari Makanan Berlemak Paling Penting

7 Cara Aman Turunkan Kolesterol Tinggi, Hindari Makanan Berlemak Paling Penting

Ilustrasi. Cara menurunkan kolesterol tinggi.--Sumber foto: (Doc/BETV)

BETVNEWS - Berikut cara aman turunkan kolesterol tinggi salah satunya dengan menghindari makanan berlemak, yuk simak penjelasannya di sini.

Kolesterol tinggi merupakan salah satu masalah kesehatan yang disebabkan adanya penyumbatan dan pada aliran darah atau plasma darah.

Kondisi ini juga diakibatkan oleh tingginya kadar lemak jahat dan kurangnya kadar lemak baik di dalam darah. Penyumbatan yang diakibatkan oleh pemecahan membuat jantung memompa lebih kencang agar aliran darah normal kembali.

BACA JUGA:9 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kesehatan, Tingkatkan Kekebalan Tubuh hingga Cegah Batu Ginjal

Namun hal ini dapat mengakibatkan serangan jantung dan berbagai gangguan kesehatan lainnya seperti nyeri di lengan, nyeri dada, sesak napas, dan pusing.

Oleh karena itu, agar tidak makin parah kamu harus tahu cara menurunkan kolesterol secara alami agar kondisi kesehatan tetap terjaga.

Ada banyak cara menurunkan kolesterol tinggi, salah satunya dengan menghindari makanan berlemak.

Hal tersebut karena makanan berlemak merupakan pemicu utama naiknya kadar kolesterol di dalam darah.

Melansir dari halodoc.com, berikut cara menurunkan kolesterol tinggi secara alami:

BACA JUGA:Inilah Sederet Efek Samping Rematik untuk Kesehatan Tubuh, Paling Bahaya Komplikasi Carpal Tunnel Syndrome

1. Perbanyak Konsumsi Sayur dan Buah

Cara menurunkan kolesterol tinggi secara alami yang pertama adalah dengan memperbanyak konsumsi sayur dan buah.

Hal tersebut karena sayur dan buah diperkaya kandungan serat yang berfungsi menurunkan kolesterol jahat di dalam tubuh.

Diketahui, agar kadar kolesterol dapat turun dengan maksimal kamu harus mengkonsumsi setidaknya 500 gram buah dan sayur setiap harinya, tentu saja harus tetap diimbangi dengan pola hidup sehat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: