Penerimaan Berkas Ujian Persamaan Pemkab Kaur Diperpanjang
BETVNEWS,- Badan Kepegawaian Daerah dan Peningkatan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kabupaten Kaur, mencatat hingga hari terakhir sebayak 128 ASN telah mendaftar diri untuk mengikuti ujian penyesuaian ijazah maupun ujian dinas. Penutupan pendaftaran yang awalnya berakhir pada 30 Agustus lalu, kini diperpanjang hingga 6 September 2019. Dari 128 berkas ada 50 berkas pemohon ujian dari luar daerah mulai dari Kabupaten Seluma dan Kabupaten Bengkulu Selatan. “Penerimaan berkas pemohon ujian penyesuaian sudah berakhir, tetapi karena masih banyaknya permohonan yang saat ini masih melakukan perbaikan sehingga penerimaan berkas diperpanjang hingga 6 September 2019 , perpanjangan penerimaan berkas sesuai kesepakatan dan toleransi,” kata Plt Kepala BKDPSDM, Sutapa MPd Disamping itu, pihaknya pun masih memberikan toleransi bagi peserta yang belum melengkapi berkas. Sebelum batas waktu perpanjangan ditutup. Maka untuk selanjutnya jadwal pengambilan nomor peserta akan dimulai pada 1-3 Oktober 2019 mendatang. Sedangkan untuk ujian akan dilaksanakan pada 7 Oktober 2019 di Gedung Serba Guna (GSG) Padang Kempas Kabupaten kaur. (Awan Bace)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: