KPU

TNI-Polri, Patroli Antisipasi Kericuhan Jelang Pelantikan Presiden

TNI-Polri, Patroli Antisipasi Kericuhan Jelang Pelantikan Presiden

BETVNEWS,- Dalam rangka menciptakan situasi kondusif dan aman dilingkungan masyarakat, menjelang pelantikan presiden dan wakil presiden republik indonesia, puluhan personil gabungan polri dan tni sabtu(19/10) pagi, melaksanakan patroli kebeberapa titik vital yang ada di Bengkulu Utara. Kasat shabara polres Bengkulu Utara, Iptu Rahmat menyampaikan, patroli gabungan yang dilakukan bertujuan untuk menciptakan kondisi aman dan kondusif ditengah masyarakat menjelang pelantikan presiden. "Puluhan personil gabungan ini terjun langsung untuk memastikan tidak adanya gejolak menjelang pelantikan besok," jelasnya. Rahmat menambahkan, sejauh kondisi dikabupaten ini cukup aman dan belum tanda tanda orang, akan melakukan pergerakan atau aksi. Kendati demikian pihaknya tetap waspada karena hal yang tidak diinginkan bisa saja terjadi kapan saja. "Saat ini situasi cukup aman, belum ada tanda tanda, namun kita juga harus tetap waspada," imbuhnya. Kasat juga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat, agar untuk dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif dilingkungan masing masing, sehingga pelakasanaan pelantikan bisa berjalan dengan lancar. "Kepada seluruh lapisan masyarakat, jaga kantibmas dilingkungan masing masing, jangan terpancing dan serahkan semuanya kepada pemerintah," tutupnya. (Doni Andaresta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: