KPU

Blangko KTP-el Menipis, Dukcapil Utamakan Pemilih Pemula

Blangko KTP-el Menipis, Dukcapil Utamakan Pemilih Pemula

BETVNEWS,- Sejauh ini persediaan blangko KTP Elektronik (KTP-el) memang sudah sangat menipis. Hal ini disebabkan pihak Dirjen Dukcapil pusat, belum mencetak lagi blangko KTP-el, sehingga berakibat kepada seluruh daerah di Indonesia. "Memang saat ini untuk blangko KTP Elektronik, dari pusat memang belum dilakukan pencetakan blangko lagi, dari kabar yang kita peroleh blangko tersebut akan kembali dicetak pada bulan November," ungkap Gun Ibrori Sekretaris Dukcapil Seluma. Untuk itu, Dinas Dukcapil Seluma akan memfokuskan pencetakan KTP-el hanya untuk masyarakat yang baru melakukan perekaman. "Kini memang untuk blangko sangat tipis, jadi memang saat ini kita fokuskan kepada yang belum pernah memiliki KTP-el, jadi bagi yang ingin merubah atau mengganti KTP-el, saat ini pihaknya belum akan melayani," ujarnya Kendati demikian bagi masyarakat yang ingin mengurus KTP-el, namun memang nantinya ketersediaan blangko sudah tidak ada lagi, maka masyarakat akan diberikan Surat Keterangan (Suket) sebagai pengganti sementara. "Masyarakat tidak usah khawatir, kita akan lakukan pelayanan walaupun ketersediaan blangko KTP Elektronik kosong, akan diberikan Suket," tutupnya. (Wizon Paidi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: