KPU

Jelang Tes CPNS, Pelayanan Dukcapil Meningkat 20 Persen

Jelang Tes CPNS, Pelayanan Dukcapil Meningkat 20 Persen

BETVNEWS,- Menjelang pembukaan tes CPNS yang rencananya akan segera dibuka pada tanggal 11 November mendatang. Saat ini dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Seluma, mulai sibuk melayani masyarakat Seluma yang ingin legalisir KTP El dan Kartu Keluarga. Bahkan peningkatan tersebut telah terjadi sejak beberapa hari terakhir ini, menurut Sekretaris Dukcapil Seluma Gun Ibrori bahwa sejauh ini pelayanan untuk legalisir menagalami peningkatan hingga 20 persen. "Memang saat ini, bahkan beberapa hari terakhir kita melayani hingga 80 orang yang melakukan legalisir KTP El dan Kartu keluarga, peningkatan tersebut meningkat hingga 20 persen dari hari normal," sampai Gun Ibrori. Bahkan dirinya telah memprediksi, jika pada Senin tanggal 11 November nanti, para calon pelamar CPNS akan lebih banyak lagi yang akan melakukan legalisir terhadap identitas diri seperti KTP El dan Kartu Keluarga. "Seperti tahun-tahun sebelumnya, memang pada saat persiapan tes CPNS seperti ini, maka akan semakin banyak yang melakukan legalisir," terusnya. Namun masyarakat umum, yang ingin melakukan perekaman KTP El atau yang ingin membuat KIA, tetap akan mendapatkan pelayanan seperti biasanya. Sehingga tidak perlu khawatir dengan banyaknya masyarakat lain yang lakukan legalisir. "Pelayanan untuk yang lain saya pastikan tidak akan terganggu, semuanya akan tetap kita layani sesuai dengan prosedur yang ada, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir," tutup Sekretaris Dukcapil Seluma. (Wizon Paidi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: