Minyak Zaitun Ampuh Melembabkan Kulit Kering, Ini Manfaat yang Perlu Diketahui
Ilustrasi. Minyak zaitun ampuh melembabkan kulit kering, ini manfaat yang perlu diketahui.--(Sumber Foto: Doc/BETV)
BETVNEWS - Terdapat beberapa manfaat minyak zaitun yang bisa diketahui, baik untuk kesehatan khususnya bagi kulit wajah.
Berkat kandungan yang ada di dalamnya, minyak zaitun ampuh melembabkan kulit kering.
Jika kamu memiliki jenis kulit kering, dapat mencoba minyak zaitun ini untuk tetap menjaga kulit sehat alami.
Dikenal sebagai olive oil, minyak zaitun merupakan hasil penggilingan dari buah zaitun.
Diketahui minyak zaitun memiliki kandungan lemak tinggi tak jenuh tunggal dan punya sifat anti-peradangan yang cukup kuat.
Kemudian minyak ini memiliki efek antioksidan dengan kandungan oleochantal, squalene, dan vitamin E.
BACA JUGA:Baik untuk Sarapan, Ini 6 Manfaat Oatmeal untuk Kesehatan Tubuh, Apa Saja?
BACA JUGA:Dikenal Asam, Ini 9 Manfaat Jeruk Lemon Bagi Kesehatan, Bisa Mencegah Penyakit Jantung dan Diabetes
Bahkan, dalam 1 sendok makan, sama dengan 15 ml minyak zaitun, 120 kalori serta berbagai nutrisi lainnya, yakni:
- Minyak zaitun mengandung lemak 13,5-14 gram
- Minyak zaitun memiliki kandungan kalsium dan kalium 0,1 miligram
- Mengandung natrium 0,3 miligram
- Selain itu juga mengandung vitamin E 1,9 miligram dan vitamin K 8 mikrogram
Meski memiliki kandungan lemak yang banyak, hanya saja minyak zaitun ini mengandung jenis lemak sehat, seperti lemak tak jenuh ganda, lemak tak jenuh tunggal, asam oleat, omega 3, dan omega 6.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: