Si Jago Merah Mengamuk, Bengkel Motor Ludes Terbakar
BETVNEWS - Si jago merah mengamuk di dekat Mapolsek Ratu Agung Kota Bengkulu yang berada di kawasan tanah patah Selasa malam (16/1). Api tampak membesar dengan cepat dan langsung menghanguskan seisi bengkel motor milik Januar Feri warga simpang skip. Peristiwa terjadi sekira pukul 21.45 WIB. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bengkulu Saipul Apandi yang mengerahkan 6 unit mobil pemadam mengatakan, pihaknya masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran ini. "Kita turunkan 6 unit mobil damkar yang langsung bergerak cepat. Beruntung tidak ada korban jiwa," ujar Saipul. Meski tak ada korban jiwa, kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Sebelumnya warga sekitar sempat mencurigai ada orang yang bertugas menjaga bengkel terjebak dalam puing-puing bangunan, dan ketika dipastikan orang yang dimaksud ternyata sedang tidak berada di tempat. "Biasanya memang ada yang jaga, tapi tadi saya ajak dia pergi ke Bumi Ayu," ujar Januar Feri, pemilik bengkel. Api sempat menyambar rumah makan kecil yang berada tepat di sebelah bengkel Feri Motor. Namun beruntung pemadam cepat menghentikan laju api. (Yudha)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: