KPU

KPU Bengkulu Utara Segera Lakukan Penyortiran dan Pelipatan 451.120 Lembar Surat Suara Pilkada 2024

KPU Bengkulu Utara Segera Lakukan Penyortiran dan Pelipatan 451.120 Lembar Surat Suara Pilkada 2024

Ketua KPU Kabupaten Bengkulu Utara Santoso menyampaikan, bahwa jelang Pilkada 2024, berbagai persiapan logistik telah tiba di gudang KPU.--(Sumber Foto: Aap/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten BENGKULU Utara akan memulai lakukan penyortiran dan pelipatan 451.120 lembar surat suara untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, yang dimulai Senin 4 November hinga Selasa 5 November 2024.

Dalan hal ini, Ketua KPU Kabupaten Bengkulu Utara Santoso menyampaikan, bahwa jelang Pilkada 2024, berbagai persiapan logistik telah tiba di gudang KPU.

Mulai dari kotak suara, bilik suara, karet, segel, tinta, dan yang lainnya. 

BACA JUGA:Lembaga Adat Rejang Kepahiang Turut Soroti Kasus Perselingkuhan Kades Tanjung Alam

"Berdasarkan dari hasil rakor bersama pihak terkait lainnya, akan mulai melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada 2024, pada Senin 4 November dan Selasa 5 November 2024," ujarnya, Sabtu 2 November 2024.

BACA JUGA:Agung Toyota Resmi Hadirkan All New Hilux Rangga, Kendaraan Niaga yang Siap Dukung Beragam Usaha di Bengkulu

Dalam pelipatan dan penyortiran surat suara ini, pihak KPU Bengkulu Utara akan melibatkan 113 orang masyarakat umum di wilayah kota Argamakmur. 

"Kita dalam proses penyortiran dan pelipatan sura suara ini akan melibatkan sekitar 113 orang masyarakat yang berada di wilayah Argamakmur, dengan target tuntas dalam dua hari," katanya.

BACA JUGA:Bawaslu Provinsi Bengkulu Proses Puluhan Pelanggaran Netralitas ASN

Adapun upah pelipatan sura suara ini sebesar Rp159 per lembar. Jika nantinya ditemukan surat suara yang mengalami kerusakan, KPU segera berkoordinasi dengan pihak terkait untuk pengajuan segera diganti.

"Dalam hal ini, pihak KPU Kabupaten Bengkulu Utara siap menyukseskan pagelaran Pilkada pada 27 november 2024 mendatang,  dengan menyiapkan berbagai persiapan dan sesuai petunjuk teknis," ujar Santoso ketua KPU Bengkulu Utara.

BACA JUGA:SK Unsur Pimpinan DPRD Seluma Telah Diterima, Pelantikan Digelar 5 November

Berikut total keseluruhan surat suara yang telah di terima KPU Bengkulu Utara yakni 451.120 lembar, terdiri dari surat suara Bupati dan Wakil Bupati berjumlah 226.560 lembar. 

Sedangkan, untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur berjumlah 224.560 lembar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: