Idgitaf dan Nyoman Paul Akan Menggebrak Malam Puncak Pesta Rakyat Universitas Bengkulu 2024
Eksekutif Mahasiswa (BEM) KBM Universitas Bengkulu menggelar acara "Pesta Rakyat" yang berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Bengkulu.--(Sumber Foto: Ajeng/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) KBM Universitas BENGKULU menggelar acara "Pesta Rakyat" yang berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas BENGKULU.
Acara ini dihadiri oleh ribuan mahasiswa dengan berbagai rangkaian kegiatan menarik, termasuk parade antar fakultas, kompetisi, pasar kreatif mahasiswa, aksi peduli, panggung seni, malam puncak, dan konser musik.
Ketua Panitia Pesta Rakyat Universitas Bengkulu, Muhammad Syaifullah, menjelaskan bahwa kegiatan yang dimulai pada 8 November ini akan berlangsung hingga 14 Desember 2024.
“Hari ini, kami memulai dengan dua kegiatan utama pembukaan resmi Pesta Rakyat dan parade antar fakultas. Setiap fakultas menampilkan kreativitas mereka, mulai dari yel-yel hingga koreografi,” ujarnya.
BACA JUGA:Wajib Tahu! Ini 5 Cara Menghindari Radiasi HP, Coba Aktifkan Mode Pesawat Saat Charging
BACA JUGA:6 Manfaat Kopi bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Ampuh Meningkatkan Daya Ingat
Selain itu, rangkaian acara lainnya juga sudah direncanakan, seperti lomba orasi, kreasi limbah plastik, donor darah, serta aksi penanaman pohon yang akan berlangsung di panggung seni pada 26 November mendatang.
Pada 30 November, acara akan ditutup dengan malam puncak, yang akan memberikan apresiasi kepada UKM, BEM Fakultas dan Himpunan Mahasiswa (HIMA) terfavorit.
Puncak dari acara ini adalah konser musik yang digelar pada 14 Desember 2024, yang akan menampilkan bintang tamu nasional seperti Idgitaf dan Nyoman Paul.
Konser ini terbuka untuk umum dan tiket bisa dibeli melalui akun Instagram resmi Pesta Rakyat Universitas Bengkulu.
BACA JUGA:Simpan di Wadah Tertutup, Begini Cara Membuat Cuka Apel yang Benar, Cek Manfaatnya untuk Kesehatan
BACA JUGA:Mengandung Banyak Serat, Ini Dia 8 Manfaat Mengonsumsi Kulit Apel untuk Kesehatan Tubuh
Tiket dapat dibeli dengan mengikuti petunjuk pembelian yang tertera di Instagram @PestaRakyatUNIB.
Pembelian tiket dilakukan dengan sistem online dan sudah tersedia tarif yang dapat diakses di akun resmi tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: