5 Titik Pijat Ampuh Mengurangi Sindrom Menstruasi, Bye-bye PMS dan Nyeri Haid
5 Titik Pijat Ampuh Mengurangi Sindrom Menstruasi, Bye-bye PMS dan Nyeri Haid--(Sumber Foto: Doc/BETV)
Titik ini terletak di tangan, antara ibu jari dan jari telunjuk, tepat di cekungan yang muncul ketika kedua jari dirapatkan.
LI4 dianggap memiliki kemampuan untuk mengurangi rasa sakit dengan merangsang sirkulasi darah dan energi dalam tubuh, terutama di area panggul dan perut.
Selain meredakan nyeri haid, LI4 juga digunakan untuk mengatasi sakit kepala, yang sering dialami wanita selama menstruasi.
Dengan mengaktifkan titik ini dipercaya dapat membantu mengatasi ketegangan otot dan stres yang bisa memicu migrain atau sakit kepala.
BACA JUGA:Penggunaan e-Katalog Sebagai Sistem Pengadaan Barang/Jasa, Peluang bagi UMKM Ikut Bersaing
BACA JUGA:Hujan Disertai Angin Kencang, BPBD Laporkan Sejumlah Pohon Tumbang di Bengkulu
Cara menggunakan titik LI4 untuk nyeri haid cukup dengan ibu jari. Beri tekanan pada titik LI4 pada kedua tangan.
Pijat dengan gerakan melingkar atau tekan dengan kuat dan tahan selama 1-2 menit di setiap sisi.
Lakukan hal ini beberapa kali sehari, terutama ketika merasakan nyeri atau kram.
Namun, perlu diperhatikan bahwa titik LI4 tidak boleh dipijat selama kehamilan karena bisa merangsang kontraksi rahim dan berisiko menyebabkan persalinan prematur.
BACA JUGA:Disnaker Kota Bengkulu Catat Penerimaan Retribusi TKA Capai Rp241 Juta Selama 2024
BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Surati BKN, 2 Peserta dari Enggano Tak Dapat Ikut Ujian PPPK Karena Cuaca Ekstrem
4. Titik CV4 (Conception Vessel 4)
Titik CV4 (Conception Vessel 4) adalah titik akupresur yang terletak sekitar 4 jari di bawah pusar, di tengah perut bagian bawah.
Titik ini dianggap penting dalam pengobatan tradisional Tiongkok dan digunakan untuk berbagai masalah terkait kesehatan reproduksi, termasuk nyeri haid.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: