Malam Tahun Baru, Rumah Warga SAM Seluma Dilahap Api
Puing-puing rumah yang habis terbakar, berhasil dipadamkan oleh petugas setengah jam kemudian.--(Sumber Foto: Julian/Betv)
BENGKULU, BETVNEWS - Nahas bagi pasangan suami istri Aman (85) dan Radia (80) warga Desa Rimbo Besar, Kecamatan Semidang Alas Maras, Kabupaten Seluma, lantaran saat malam pergantian tahun rumah milik mereka dilahap api.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, bahwa api tersebut muncul dari sampah yang dibakar korban sendiri di belakang rumah.
BACA JUGA:Jelang Tahun Baru, Harga Cabe Merah di Seluma Capai Rp58 Ribu Perkilogram
Menurut, Iyon Kepala Bidang Pemadaman Kebakaran Seluma, bahwa pihaknya mendapatkan laporan dari Kepala Desa atas kejadian kebakaran tersebut sekitar pukul 23.00 WIB.
Setelah menerima laporan tersebut, pihaknya langsung menuju ke lokasi kejadian dan berupaya untuk memadamkan api.
BACA JUGA:23 Orang Meninggal, Segini Jumlah Kasus Kecelakaan di Seluma Sepanjang 2024
Dengan bantuan Polsek SAM dan masyarakat, api berhasil dipadamkan sekitar setengah jam setelahnya.
“Tim kami mengerahkan 1 unit pemadam kebakaran untuk mengatasi api. Api berhasil dipadamkan sekitar 23.30 Wib," ungkap Iyon, Kabid Damkar.
BACA JUGA:Polres Seluma Larang Warga Nyalakan Petasan dan Kembang Api di Malam Tahun Baru
Lanjutnya, bahwa sampah yang dibakar oleh korban membesar sehingga menyambar atap rumah yang memang terbuat dari daun. Sehingga api dengan cepat melahap bahkan hanya dengan hitungan menit saja.
"Rumah korban ini bentuknya semi permanen, kebetulan atap belakang rumah menggunakan dari bahan daun kelapa kering. Nah, sumber api ini berasal dari sampah yang dibakar menggenai atap rumahnya," imbuhnya.
BACA JUGA:Jaksa Tunggu Audit Kerugian Negara Terkait Korupsi Pembebasan Lahan Pemkab Seluma
Tidak ada korban jiwa atas musibah tersebut, hanya saja akibatnya korban mengalami kerugian ditafsir puluhan juta rupiah.
"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, namun korban mengalami kerugian materil mencapai puluhan juta rupiah," demikian tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: