KPU

Di Tengah Covid-19, Kadis Dinsos Bengkulu Utara Mengundurkan Diri

Di Tengah Covid-19, Kadis Dinsos Bengkulu Utara Mengundurkan Diri

BETVNEWS,- Ditengah pandemi covid 19, berita mengejutkan datang dari kepala dinas sosial kabupaten bengkulu utara, dimana Suwanto dikabarkan mengundurkan diri dari jabatannya. Dengan demikian dimasa kepemimpinan Mian selaku Bupati terdapat dua kepala dinas yang mengundurkan diri, tentu ini menjadi pertanyaan besar bagi seluruh warga Bengkulu Utara. Adapun alasan Suwanto mengundurkan diri hingga saat ini masih menjadi tanda tanya, apalagi ia baru menjabat selama 6 bulan. Sekretaris Daerah Bengkulu Utara Haryadi mengatakan, kabar mengundurkan dirinya kepala dinas sosial tengah beredar dilingkungan pemerintahan kabupaten bengkulu. Namun ia belum bisa memastikan terkait berita tersebut lantaran ia belum memilki surat pengunduran diri kepala dinas sosial. "Berita yang berkembang memang seperti itu, namun saya belum bisa memastikan karena belum menerima surat pengunduran diri dari yang bersangkutan" ungkap haryadi Haryadi menambahkan, jika yang bersangkutan ingin mengundurkan diri itu merupakan hal yang wajar dan merupakab hak selaku pegawai negeri sipil untuk menerima jabatan ataupun mengundurkan diri dari jabatan "Kalaupun itu benar, maka itu hal yang wajar bagi pegawai negeri untuk mengundurkan diri maupun menerima jabatan jika dipercaya oleh pimpinan" tutupnya. (Doni Andaresta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: