Dedy Wahyudi Diusulkan jadi Ketua Bappilu PAN 

Dedy Wahyudi Diusulkan jadi Ketua Bappilu PAN 

BETVNEWS - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Provinsi Bengkulu menggelar musyawarah daerah (musda) bersama 10 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kabupaten Kota se-Provinsi Bengkulu secara virtual, pada Sabtu (13/02) pagi.

Menariknya, musda ini tampak dihadiri oleh Dedy Wahyudi yang mengenakan jaket PAN dan berdiri disamping ketua DPW PAN Provinsi Bengkulu, Helmi Hasan. Seperti diketahui Dedy Wahyudi mengundurkan diri dari Ketua DPC Gerindra Kota Bengkulu karenya menyatakan dukungannya kepada Helmi Hasan saat Pemilihan Gubernur 9 Desember 2020 lalu.

Ketua BM PAN Provinsi Bengkulu Dempol Xler menerangkan, DPW PAN secara resmi memperkenalkan Dedy Wahyudi sebagai kader baru. Ia pun telah diusulkan sebagai ketua Bappilu PAN.

“Dedy wahyudi secara publik melalui virtual ini resmi kader pan yang baru dan telah diusulkan sebagai Ketua Bappilu sejak satu minggu yang lalu ke ketua umum,”ujarnya.

Dalam musda serentak se-Provinsi Bengkulu ini dihasilkan 4 nama formatur di masing-masing DPD, yang bertugas menyusun struktur kepengurusan partai dibantu POK DPW Pan Bengkulu.

(Ria Sofyan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: