Sepi Pembeli, Pedagang Pasar Siang Ajukan Penertiban Pedagang Pasar Malam

Sepi Pembeli, Pedagang Pasar Siang Ajukan Penertiban Pedagang Pasar Malam

BETVNEWS,- Para pedagang di pasar tradisional Kota Medan atau lebih dikenal dengan pasar Kutau Bengkulu selatan. Sejak 6 tahun lalu sudah membuka dagangannya pada malam hari. Namun saat ini, aktivitas tersebut baru menuai protes. Lantaran sepinya pengunjung pasar pada siang hari. Menyikapi hal tersebut, Herman Sunarya, Kepala Dinas Perindagkop-UMKM Kabuapten Bengkulu Selatan menjelaskan memang pihak sudah menerima surat atas tuntutan pedagang di siang hari untuk menertibkan pedagang malam hari. Dengan alasan jumlah pengunjung pasar yang sepi pada siang hari. “Selagi pedagang masih mengikuti aturan, artinya tidak menganggu kegiatan di malam hari. Menurutnya sah-sah saja. Namun, jika sudah menyalahi aturan maka pihaknya akan mengambil langkah selanjutnya,” jelasnya. Disisi lain, dengan kejadian ini pihaknya juga belum dapat menyimpulkan akan mengambil langkah pasar tradisional kota medan di jadikan pasar malam atau tetap dijadikan 2 fungsi. Secepatnya pihaknya akan memanggil pihak yang berwajib untuk melakukan pembahasan terkait protes para pedagang ini. (Awan Bace)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: