KPU

Akhir Juni, Bupati Sampaikan RPJMD ke DPRD Seluma

Akhir Juni, Bupati Sampaikan RPJMD ke DPRD Seluma

BETVNEWS - Setelah terus ditagih oleh DPRD Seluma, akhirnya Bupati Seluma memastikan bahwa akan segera menyerahkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) ke DPRD dalam waktu dekat ini. Bupati Seluma Erwin Octavian sudah meminta kepada leading sektor terkait, agar segera menyelesaikan persoalan tersebut. "Saya sudah panggil Kepala Bappeda, dan dalam waktu dekat ini dipastikan akan segera selesai, untuk kemudian kita serahkan ke DPRD," ungkap Erwin Octavian Bupati Seluma, Rabu (02/06). Ia menjelaskan bahwa terlambatnya penyerahan RPJMD tersebut, lantaran memang ada beberapa hal yang perlu diselesaikan terlebih dahulu. Sehingga kemudian program yang telah direncanakan tersebut, akan sejalan dan selaras dengan seluruh OPD. "Ada beberapa hal yang memang perlu kita samakan terlebih dahulu. Karena untuk rencana tersebut harus kita sesuaikan dengan OPD, agar program kita dapat sejalan," tambahnya. Namun demikian, saat ini dipastikan bahwa naskah RPJMD tersebut akan segera selesai dikerjakan. Bahkan ditargetkan akan selesai pada akhir bulan Juni ini. Di lain pihak Wakil Ketua I DPRD Seluma Sugeng Zonrio menjelaskan, bahwa memang seharusnya RPJMD tersebut sudah diserahkan kepada pihaknya. Karena akan dilakukan pembahasan ditingkat DPRD Seluma, sebelum diserahkan ke Pemerintah Provinsi Bengkulu. "Seharusnya memang sudah diserahkan sejak lama, mungkin ada beberapa kendala dan kita harap Pemda Seluma juga memahami soal batasan waktu penyerahan RPJMD tersebut," sampai Sugeng Zonrio. Sugeng menambahkan, bahwa dirinya bersama unsur pimpinan DPRD lainnya juga telah menyampaikan kepada Bupati Seluma berkaitan dengan RPJMD tersebut. Sehingga diyakini akan segera selesai. "Tapi sudah kita sampaikan secara lisan kepada pak Bupati. Kita harap akan segera selesai," demikian tutupnya sampainya. (Wizon Paidi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: