Atlet Taekwondo Diharapkan Ukir Prestasi
BETVNEWS - Sebanyak 135 atlet dari Taekwondo Indonesia Kabupaten Seluma, pada minggu (08/01) siang bertempat di GOR milik Pemerintah Kabupaten Seluma, mengikuti kejuaraan Bupati Seluma Cup. Dimana kegiatan ini sebagai salah satu cara untuk membentuk bibit unggul yang nantinya akan mewakili Seluma ketingkat Provinsi hingga Nasional. "Pada hari ini kita menginginkan, bahwa semua atlet Taekwondo yang berprestasi dapat menampilkan kemampuan terbaiknya, sehingga kemudian kita bisa menjaring bibit yang unggul kemudian dapat terus kita tingkatkan sebagai calon atlet Taekwondo Seluma yang akan tampil di Provinsi Bengkulu bahkan Nasional," tegas Yudi Harzan Ketua Taekwondo Indonesia Kabupaten Seluma. Kedepan, atlet Taekwondo Indonesia khususnya Seluma diharapkan akan mampu membawa nama baik Seluma dalam ajang olah raga tersebut. "Seluma sudah pernah menjuarai Taekwondo tingkat nasional. Bahkan kita pernah menjadi juara umum dibeberapa pertandingan, bukan tidak mungkin prestasi lainnya nanti bisa kita persembahkan untuk Seluma," tegasnya. Dilain sisi, Bupati Seluma Erwin Octavian yang menghadiri kejuaraan tersebut mengungkapkan kegembiraan atas kegiatan positif yang dilakukan oleh Taekwondo Indonesia Kabupaten Seluma. Dirinya berharap bahwa seluruh cabang olahraga yang ada di Seluma, untuk dapat menggerakkan kegiatan positif seperti ini agar seluruh anak muda bisa lebih berprestasi kedepannya. "Tentu Pemerintah Kabupaten Seluma akan sangat mendukung kegiatan positif seperti ini, kita apresiasi apa yang telah dilaksanakan oleh Taekwondo Seluma. Harapan saya semua cabang olahraga yang ada dibawah Koni untuk dapat mengikuti kegiatan positif seperti ini," pungkasnya. (Wizon Paidi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: