Warga Butai Ditemukan Tewas di TPU
BETVNEWS - Warga Sawah Lebar baru, Senin (20/06) malam dihebohkan dengan pemuda parubaya, Alimin Awiy warga Butai ditemukan tewas di dalam Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sawah Lebar Kota Bengkulu. Salah satu warga, Ferry Fernando mengatakan sebelumnya warga curiga lantaran sepeda motor beat dengan nomor polisi BD 3755 CF dari sore hingga malam tidak beranjak dari parkiran TPU. Curiga dengan hal tersebut masyarakat langsung melakukan pengecekan dan menemukan mayat yang masih mengenakan helm dan pakaian lengkap di sebelah kuburan yang diduga merupakan keluarganya sendiri. "Kami curiga lantaran motor BD 3755 CF dari sore tidak bergerak, setalah dilakukan pengecekan ditemukan pria yang masih menggunakan pakaian lengkap dan helm. Saat diperiksa sudah tidak bernyawa," ungkapnya. Sementara itu hingga berita ini diturunkan belum diketahui penyebab kematian pemuda tersebut.. (Adi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: