KPU

Lebih 50 Persen Kasus PMK di Mukomuko Berhasil Disembuhkan

Lebih 50 Persen Kasus PMK di Mukomuko Berhasil Disembuhkan

Apriansyah, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko mengatakan bahwa saat ini jumlah kasus dan hewan yang dinyatakan sembuh berimbang pada Kamis 25 Agustus 2022.--(Sumber Foto: Jemiand/Betv)

MUKOMUKO, BETVNEWS - Penanganan kasus PMK di Kabupaten Mukomuko terus dilakukan oleh Dinas Pertanian, bahkan secara gencar terus memberikan vaksin dan pengobatan terhadap hewan ternak milik masyarakat.

Dari jumlah keseluruhan kasus PMK di Mukomuko, yang berdasarkan data terakhir mencapai 878 kasus, saat ini kasus yang sembuh mencapai 466 ekor, atau lebih dari 50 persen sudah disembuhkan.

BACA JUGA:Ribut Perkara Piket, Honorer di Dispendikbud Lapor ke Polisi

Sedangkan untuk kasus kematian akibat PMK, saat ini mencapai 9 ekor. Sedangkan sebanyak 400 ekor lagi masih berstatus positif PMK, dan tengah dalam perawatan.

Disampaikan Apriansyah Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, bahwa saat ini jumlah kasus dan hewan yang dinyatakan sembuh berimbang, karena jumlah hewan yang terserang kasus sebanding dengan hewan yang sembuh.

BACA JUGA:Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Bengkulu, Tidak Berpotensi Tsunami

"Saat ini bersama tim, kita terus gencar melakukan aksi pengobatan dan pencegahan, khususnya hewan yang baru terdampak dan belum sama sekali," sampai Apriansyah, Kamis 25 Agustus 2022.

Sementara itu, untuk memaksimalkan pencegahan dan pemberantasan kasus PMK, Dinas Pertanian Mukomuko juga telah meminta bantuan dari Pemerintah Desa, untuk sama-sama mengawasi hewan ternak dimasing-masing desa.

"Kita juga meminta bantuan Kepala Desa, untuk membantu proses ini. Agar petugas di lapangan bisa lebih maksimal," terusnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: