842 Rumah Terdampak Banjir di Seluma, Jalan Menuju Puguk Amblas

842 Rumah Terdampak Banjir di Seluma, Jalan Menuju Puguk Amblas

Jalan menuju Kelurahan Puguk amblas akibat dari cuaca ekstrim yang terjadi Senin 29 Agustus 2022 di Kabupaten Seluma.--(Sumber Foto: Wisnu/Betv)

SELUMA, BETVNEWS, - Dampak dari hujan deras yang melanda Kabupaten Seluma sejak Senin 29 Agustus 2022 sore kemarin, setidaknya terdapat 842 rumah warga di beberapa Kecamatan terendam banjir. Bahkan jalan menuju ke Kelurahan Puguk juga amblas akibatnya.

Adapun data sementara rumah warga yang terdampak banjir berhasil dihimpun diantaranya, Desa Maras Bantan 50 rumah, Desa Jenggalu 59 rumah, Desa Cahaya Negeri 38 rumah, Desa Sukarami 40 rumah, Desa Taba 90 rumah, DesaTebat Sibun 115 rumah.

Kemudian di Desa Serian Bandung 39 rumah, Desa Gunung Bantan 267 rumah, Desa Jambat Akar 56 rumah, Desa Talang Alai 24 rumah, Desa Muara Timput 40 rumah, dan Desa Margo Sari 24 rumah.

BACA JUGA:Digenangi Banjir, Polisi Tutup Jalan Kalimantan kota Bengkulu

Sedangkan untuk jalan amblas terjadi di Kelurahan Puguk, selain itu satu unit rumah terancam roboh di Kelurahan Pasar Tais. Sedangkan di Desa Air Kemuning jembatan gantung rusak akibat banjir.

Kepala Pelaksana BPBD Seluma Mirin Ajib mengatakan, bahwa pihaknya masih terus melakukan pendataan terhadap dampak hujan deras tersebut, termasuk kerusakan yang diakibatkan oleh bencana alam di Kabupaten Seluma.

BACA JUGA:Banjir Rendam Jembatan Taba Terunjam, Polisi Atur Rekayasa Lalulintas

"Kami masih akan terus melakukan pendataan, sementara ini beberapa Kecamatan tersebut sudah kita lakukan pendataan," ungkap Mirin Ajib.

Cuaca ekstrim ini kemungkinan masih akan berlanjut hingga beberapa hari kedepan, sehingga masyarakat Kabupaten Seluma diminta untuk tetap waspada ancaman bencana banjir dan longsor.

"Karena prediksi BMKG hujan ini masih akan terjadi hingga September, maka kita meminta agar masyarakat tetap waspada," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: