BENGKULU, BETVNEWS - Wisata Budaya dan Kuliner Bale Kuto yang dibangun tepat di Cagar Budaya eks Kantor Pos, akan dibuka secara umum pada Jumat 6 Januari 2023 siang.
BACA JUGA:Terkuak!!! Korban Sudah 5 Kali Dirudapaksa Ayah Tiri
Rencananya, akan dilaunching Walikota Bengkulu Helmi Hasan bersama Dedy Wahyudi Wakil Walikota Bengkulu.
Disampaikan oleh Iqbal Manager Wisata Budaya dan Kuliner Bale Kuto, bahwa dipilihnya lokasi Cagar Budaya karena selama Cagar Budaya tersebut sudah lama terbengkalai atau tidak terawat.
BACA JUGA:Viral Qariah Disawer Saat Membaca Al-Quran, Ketua MUI Buka Suara
Sehingga diharapkan dapat menjadi salah satu pilihan destinasi wisata kuliner dan budaya, sebagai pilihan masyarakat Kota Bengkulu dan kabupaten.
"Sayang jika tempat ini tidak digunakan dan dibiarkan terbengkalai, tempat ini sangat bagus dan strategis untuk dibangunkan wisata budaya," ujarnya (5/1).
BACA JUGA:Camat Diminta Sampaikan Usulan PJS Kades, Ini Perkiraan Jadwalnya
Manajemen mengambil tema bambo dalam konsep bangunan Wisata Budaya dan Kuliner Bale Kuto. Tema tersebut mengisyarakatkan konsep tentang perjuangan pahlawan saat merebut kemerdekaan Republik Indonesia menggunakan bambo runcing.
BACA JUGA:Mengenal Eksibisionis, Gangguan yang Diidap Pemuda Pamer Alat Vital di Bengkulu
"Itulah kenapa kita beri bamboo , supaya pengunjung tidak lupa akan sejarah,” tambahnya.
Diterangkannya bahwa Manajemen hanya membangun konsep Wisata Budaya dan Kuliner dengan tidak merusak Cagar Budaya Kantor Pos yang ada dan hanya memanfaatkan halaman Cagar Budaya saja.
BACA JUGA:2.400 Peserta Calon Anggota PPS Akan Ikuti Tes CAT, Bagaimana di Enggano?
"Jadi disini kami membuktikan dengan merenovasi sesuai yang diharapkan bahwa tempat ini akan menjadi spot destinasi kebanggaan masyarakat,"tutupnya. (**)