Cerita Rahiman Dani: Ditembak dari Belakang, Lalu Pelaku Kabur

Rabu 08-02-2023,18:14 WIB
Reporter : Muhammad Angga
Editor : Ria Sofyan

BENGKULU, BETVNEWS - Rahiman Dani, Bakal Calon (Balon) DPD RI Dapil Provinsi Bengkulu, kondisinya makin membaik.

BACA JUGA:ASN Terima Bansos Akan Kembalikan Uang, Dihapus dari DTKS

Saat BETVNEWS mengunjungi kediaman probadinya, Rahiman Dani menceritakan peristiwa yang terjadi Jumat 3 Februari 2023 lalu, saat hendak Solat Jumat.

BACA JUGA:Resep Oseng Ati Ampela, Nikmat dan Mudah Dibuat

Ia mengingat 2 orang pelaku memakai motor dan helm sempat berpapasan saat dirinya berjalan kaki di lorong gang dekat rumahnya, Gang Kinal Baru RT 19 RW 1 Kelurahan Pematang Gubernur Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu.

Ket: Rahiman Dani saat menceritakan peristiwa penembakan yang menimpa, Rabu 8 Februari 2023.


BACA JUGA:Harga Cabai Merah di Pasar Tradisional Terpantau Masih Tinggi

"Dua orang pakai sepeda motor dan mereka pakai helm. Sempat berpapasan dan mereka mutar lagi. Awalnya saya masa bodoh karena mau Salat Jumat terburu-buru," ungkapnya (Rabu 8 Februari 2023).

BACA JUGA:Sajian Rendah Kolesterol, Simak 4 Resep Urap Sayur yang Enak dan Segar

Ia juga menjelaskan kedua pelaku sempat berbalik arah di belakangnya, dan kemudian ia mendengar suara tembakan, membuatnya shock dan tersadar telah tertembak.

BACA JUGA:Ops Musang Nala 2023 Capai Target, Polres Seluma Ringkus 9 Tersangka

“Dari belakang saya dengar suara tembakan 1 kali, kemudian seketika kedua orang tersebut langsung pergi keluar gang. Tiba-tiba tangan saya bercucuran darah, lantas pas saya pegang lengan, dari situlah mengetahui saya ditembak,” jelasnya kepada BETVNEWS.

BACA JUGA:LeBron James Pecahkan Rekor Pencetak Poin Terbanyak Sepanjang Sejarah

Rahiman Dani belum mengetahui apa motif pelaku. Ia mengaku tidak ada orang yang dicurigai, bahkan dirinya pun merasa tidak melakukan kejahatan apapun sebelumnya.

Kategori :