Rp 300 Ribu, Sudah Bisa Hapus Tato di Sini

Kamis 30-03-2023,05:53 WIB
Reporter : Tim Liputan
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - Tidak sedikit orang di Indonesia pada umumnya dan Bengkulu khususnya, mengekspresikan diri melalui lukisan tato di tubuhnya.

Tanpa pikir panjang biasanya seseorang melukis berbagai macam karakter di tubuhnya, untuk memberikan kepuasan tersendiri bagi dirinya.

BACA JUGA:Klinik Pratama Dehasen, Dapatkan Pelayanan Prima dan Terjangkau

Bagi sebagian orang, memiliki tato di tubuh merupakan sebuah selera dan sensasi seni tersendiri, sehingga ada yang dengan sengaja mentato penuh tubuhnya.

BACA JUGA:Indonesia Batal Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Penggantinya segera Diumumkan

Akan tetapi, tidak sedikit juga mereka yang sudah terlanjur memiliki tato, kemudian menyesal dan berupaya untuk menghilangkan tato d tubuhnya.

Dimana saat ini, menghilangkan atau menghapus tato di tubuh memang sudah dapat dilakukan.

BACA JUGA:Pemain Timnas dan Netizen Serbu Instagram Ganjar Pranowo, Kecewa Gagal Jadi Tuan Rumah

Caranya dengan menggunakan metode laser, sehingga tato yang ada di tubuh bisa dihapuskan melalui alat tersebut.

Namun memang, biasanya untuk menghapus tato dengan menggunakan laser, seseorang harus mengeluarkan uang yang lumayan besar.

BACA JUGA:Catat Tanggalnya! Bencoolen Mall Kedatangan T-rex dan Dino Jungle

Dari berbagai sumber yang berhasil dirangkum, bahwa untuk membersihkan sebuah tato dengan ukuran terkecil, bisa mengeluarkan uang minimal Rp500 ribu hingga jutaan rupiah.

Namun demikian, kalian yang memiliki tato dan ingin menghapusnya. Bisa datang ke klinik Pratama Dehasen, untuk menghapus tato dengan metode laser di sini harganya mulai dari Rp300.

BACA JUGA:Pemain Timnas dan Netizen Serbu Instagram Ganjar Pranowo, Kecewa Gagal Jadi Tuan Rumah

"Memang untuk harga itu bervariasi, namun kami menawarkan harga yang lebih murah dimulai dari Rp300 ribu," sampai dr Vini Restu Insani.

Kategori :