Waspada! Komplotan Curnak Beraksi di Wilayah Bengkulu Tengah

Jumat 14-04-2023,17:19 WIB
Reporter : Ronal
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - Warga Desa Tanjung Raman Kecamatan Taba Penanjung Bengkulu Tengah, saat ini diresahkan dengan kembali adanya aksi pencurian ternak di wilayah tersebut.

BACA JUGA:Awal Mula Konflik Israel-Palestina, Begini Sejarahnya

Pasalnya Jum'at 14 April 2023 pagi, warga menemukan kepala, kulit serta tulang kerbau milik warga yang ditinggalkan oleh pelaku curnak, dari keterangan yang didapatkan, dalam satu bulan terakhir sudah puluhan hewan ternak warga yang hilang.

BACA JUGA:Lagi, Bengkulu Utara Raih Opini WTP 6 Kali Secara Beruntun

Salah satu pemilik hewan ternak Zainudin menjelaskan, terakhir kali Jum'at pagi menemukan bekas aksi pelaku melakukan pencurian, pelaku hanya menyisahkan kepala, kulit dan tulang hewan kerbau.

"Pelaku melancarkan aksinya di waktu malam hari, dengan modus berburu babi di malam hari, dalam satu bulan ini sudah sekitar 20 ekor kerbau dan sapi warga yang hilang," jelas Zainudin.

BACA JUGA:Bukan Cuma Palestina, 6 Negara Ini Juga Pernah Konflik dengan Israel!

Sementara itu, diduga pelaku melancarkan aksinya menggunakan senapan angin untuk melumpuhkan kerbau, dengan modus berburu babi, namun sasaran yang sesunguhnya merupakan hewan ternak warga, para pemburu babi ini diketahui bukan dari wilayah Benteng.

"Di dalam kepala kerbau ditemukan peluru serta lubang bekas tembakan senapan angin dari pelaku," pungkas Zainudin.(*)

Kategori :