BETVNEWS - Pesantren Al Zaytun Indramayu Jawa Barat menghebohkan masyarakat Indonesia, hal ini lantaran mencampurkan jemaah perempuan dan laki-laki pada saat Salat Idul Fitri, Sabtu 22 April 2023 kemarin.
Ternyata bukan baru kali ini saja Pesantren Al Zaytun membuat resah dan gaduh masyarakat, namun memang sudah pernah dilakukan beberapa kali.
Seperti yang tengah viral pada saat ini, dimana Pesantren Al Zaytun mencampurkan antara saf laki-laki dan perempuan.
BACA JUGA:Mau Saldo Gratis? Nonton YouTube Bisa Hasilkan DANA Rp220.000 Begini Caranya!
Padahal di Indonesia sendiri, berlaku bahwa saf makmum perempuan harus berada di belakang laki-laki.
Tidak dicampur adukkan antara keduanya, seperti yang beredar di dalam sosmed beberapa hari ini.
Untuk diketahui, bahwa akun media sosial Pesantren Al Zaytun, telah mengunggah kegiatan pelaksanaan Salat Idul Fitri, yang tidak biasa dilakukan.
BACA JUGA:Saldo DANA Gratis Rp250.000 Dapat Langsung Cair, Cek Cara dan Aplikasinya di Sini!
Menanggapi hal tersebut, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Indramayu, KH Satori mengatakan bahwa tidak dapat menyimpulkan apakah kemudian Pesantren Al Zaytun salah maupun benar.
Termasuk apakah kemudian aliran yang benar ataupun sesat. Akan tetapi dirinya juga tidak bisa memahami cara beribadah Ponpes tersebut.
BACA JUGA:Mau Kuliah di Luar Negeri tapi IPK Kecil? Ini 6 Rekomendasi Beasiswa Favorit yang Bisa Dicoba!
Begitu juga dengan saf bercampur pada Idul Fitri, hal tersebut juga tidak bisa saling salahkan.
Namun demikian, dirinya memastikan jika semua pengurus dan anggota Pesantren tersebut beragama muslim.
Akan tetapi memang terlalu tertutup dan menganggap sudah baik dan ekslusif.
BACA JUGA:Cair Saldo DANA Gratis Langsung dari Google, Hasilkan hingga Rp1.200.000, Cek di Sini!