Pelayanan Kesehatan Terpadu, Pemprov Bengkulu Serahkan Bansos dan Kampanye Cegah Stunting di Kaur

Sabtu 08-07-2023,22:18 WIB
Reporter : (**)
Editor : Ria Sofyan

"Bukan bantuan yang diharapkan, tapi yang terpenting masyarakat penerima dapat mempergunakan, memanfaatkan bantuan yang diberikan dengan sebaik-baiknya, sehingga bantuan yang diberikan pemerintah itu dapat dirasakan langsung manfaatnya bagi masyarakat," demikian Sekda Hamka.

Salah seorang penerima bantuan sosial dari desa Masria Baru Kecamatan Semidang Gumay, Rahaya menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah atas kehadiran dan bantuan yang diberikan kepada anaknya (tuna rungu) berupa alat bantu dengar.

Dirinya bersyukur dan berharap bantuan yang diberikan nantinya bisa membantu anaknya dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

"InsyaAllah kami menerimanya dengan ikhlas dan minta doa agar alat bantu dengar tersebut dapat berfungsi dengan baik sebagaimana mestinya," ucapnya dengan nada lirih.

(**)

Kategori :