BENGKULU, BETVNEWS.COM - Dugaan tindak pidana penganiayaan yang menimpa Zaharman (58) seorang guru di SMA Negeri 7 Rejang Lebong, yang mengakibatkan harus korban harus dilarikan ke Rumah Sakit Ar Bunda di Kota Lubuk Linggau, tak hanya menjadi sorotan Provinsi Bengkulu namun juga menjadi pemberitaan nasional.
BACA JUGA:INFO CPNS 2023! Formasi Seleksi Lebih dari 1 Juta, Simak Syarat dan Dokumen yang Dibutuhkan
Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Rejang Lebong, Hanafi menyebutkan miris dunia pendidikan Rejang Lebong jadi viral karena ada salah satu guru di ketapel wali murid.
Adapun kejadian ini menjadi sorotan nasional, dan beredar kabar akan datang Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim.
BACA JUGA:4 Resep Olahan Kentang Kekinian, Cocok Jadi Lauk Hingga Camilan, Gampang Cara Buatnya
"Kalau informasi Menteri (Mendikbud) yang akan datang itu kita belum tahu," ucapnya (Rabu 2 Agustus 2023).
BACA JUGA:6 Buah Favorit Nabi Muhammad SAW, Buah Kurma Paling Disukai
Namun jika memang nantinya Mendikbud akan turun menanggapi kasus guru yang dianiaya oleh salah satu orang tua siswa karena anaknya yang ditindak dan ditegur oleh korban selaku guru yang mempergoki para siswa merokok di lingkungan sekolah.
"Kalau informasi kedatangan belum ada, namun jika memang nanti Mendikbud nanti datang, tentu kita siap" pungkasnya.
(*)