- Tahap 3: Juli, Agustus dan September
- Tahap 4: Oktober, November dan Desember
Bansos PKH tahap 3 kembali di cairkan September 2023 setelah sebelumnya sempat disalurkan di bulan Agustus.
Bantuan akan tersalurkan dengan alokasi 3 bulan sekaligus yakni Juli, Agustus, dan September.
Untuk itu bagi KPM dengan akses sulit yang belum mendapatkan bantuan di bulan Agustus 2023 jangan bersedih dan bersiaplah untuk menerima bansos PKH 2023 di bulan September 2023.
Adapun nominal bansos PKH 2023 yang diterima tiap penerima manfaat akan berbeda.
Inilah nominal bantuan serta kategori penerima bansos PKH 2023, diantaranya,
- Ibu hamil, keluarga penerima PKH mendapat tambahan Rp3.000.000 atau Rp750.000 per tahapan.
- Jika Keluarga Penerima Manfaat (KPM) memiliki anak SD (Sekolah Dasar) akan mendapatkan bantuan sebesar Rp900.000 atau Rp225.000 per tahapan.
- Bagi yang memiliki anak SMP (Sekolah Menengah Pertama) akan mendapat bantuan sebesar Rp1.500.00 atau Rp375.000 per tahapan.
- KPM yang memiliki anak SMA/SMK (Sekolah Menengah Atas/Kejuruan) akan menerima bantuan Rp2.000.000 atau Rp500.000 per tahapan.
- KPM penyandang disabilitas akan mendapat bantuan Rp2.400.000 atau Rp600.000 per tahapan.