Cerita Pengrajin Batik Tulis Kaganga di Rejang Lebong, 25 Tahun Jalani Usaha Tanpa Dukungan Pemda

Senin 02-10-2023,14:46 WIB
Reporter : Daman Huri
Editor : Ria Sofyan

“Tolonglah dukung seluruh pengerajin batik Rejang Lebong ini, kalau ada pesanan, cobalah dikerjain sama-sama kita di daerah ini saja. Kan kalau ada penghasilan masuk, nanti uangnya akan dibelanjakan disini juga dan berputar di Rejang Lebong tulah” harapnya.

Sementara itu, Mahmudah saat diwawancara di sela-sela membatik menyebutkan, untuk di daerah Rejang Lebong ini tak banyak pengerajin batik.

BACA JUGA:Cek Saldo ATM! Bansos BPNT Tahap 4 Cair Hari Ini, Penerima Dapat Uang Gratis Rp600.000, Pastikan Nama Kamu Ada

Dengan tidak adanya pesanan batik, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka terbantu kan dengan usaha pembuatan tempe yang dijalaninya dan dipasarkan lansung ke pasar.

“Kalau pengerajin kayak kita ini paling ada sepuluh orang, dan itu yang membantu kita selama ini. Karena kurangnya pesanan batik, sekarang kami jalani usaha pembuatan tempe. Alhamdulillah ini membantu kita untuk hidup," singkatnya.

(*)

Kategori :