BENGKULU, BETVNEWS - Warga Kelurahan Padang Serai Kota Bengkulu dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki mengapung di pinggiran sungai Kali Baru, pada Sabtu siang 16 Desember 2023 sekitar pukul 11.00 WIB.
Setelah diidentifikasi, mayat tersebut merupakan seroang warga Padang Serai bernama Aan Junaidi (65) yang sebelumnya dikabarkan hilang selama semalam.
BACA JUGA:Bocah 13 Tahun Pamer Aksi di Lintasan Race Championship Piala Gubernur di Kepahiang
Lurah Padang Serai, Nanang Kosim mengungkapkan, bahwa almarhum sempat pergi meninggalkan rumah pada Jum'at 15 Desember 2023 pagi. Nahasnya, sehari setelahnya Aan Junaidi ditemukan mengapung di pinggir sungai oleh seorang nelayan.
BACA JUGA:Minim Realisasi Dana Desa, Inspektorat Seluma Bakal Lakukan Pembinaan ke Desa Pelosok
"Almarhum pada Jum'at lalu memang pergi meninggalkan rumah, tanpa berpamitan. Ada juga saksi mata yang melihat almarhum pada Jum'at pagi," kata Nanang.
BACA JUGA:Minim Anggaran, 1 Alat Berat Rusak Milik Dinas PUPR Kaur Belum Diperbaiki
Nanang juga mengatakan, almarhum baru saja keluar dari rumah sakit beberapa waktu lalu akibat penyakit pada organ pernapasan yang dideritanya.
"Beliau memang baru keluar dari rumah sakit karena sakit manula pada pernapasannya," terangnya.
BACA JUGA:Penyaluran KUR BRI di Provinsi Bengkulu Capai Rp1,447 Triliun
Diketahui, pihak keluarga menolak dilakukan autopsi dan saat ini almarhum telah dimakamkan di Tempat Pemakaman Muslim Padang Serai Kota Bengkulu.
"Berdasarkan informasi, tidak ada tanda-tanda kekerasan," pungkasnya. (*)