Truk Asal Riau Bawa Penumpang di Bak Kecelakaan, Satu Orang Terpental Luka Berat

Kamis 21-12-2023,15:12 WIB
Reporter : Hendri Suwi
Editor : Ria Sofyan

BENGKULU, BETVNEWS - Terbilang nekat, mobil truk berwarna kuning dengan nomor polisi BM 9560 KU yang dikendarai oleh Geri warga Provinsi Riau, membawa penumpang di bak terbuka terlibat kecelakaan di Jalan Lintas Kepahiang-Curup tepatnya di depan Kantor BupatI Kepahiang pada Kamis 21 Desember 2023 pukul 13.30 WIB. 

BACA JUGA:KPU Kota Bengkulu Bekali PPK dan PPS Teknis Pemungutan hingga Perhitungan Suara

Truk tersebut membawa 4 orang penumpang diduga mengalami out control atau hilang kendali saat melaju dari arah Kepahiang menuju Rejang Lebong, menabarak satu unit truk berwarna merah dengan nomor polisi BD 8269 GK milik Roba warga Kepahiang yang sedang terparkir di pinggir jalan. 

BACA JUGA:Antisipasi Kecelakaan, Polres Seluma: Kendaraan Pengangkut Alat Berat Harus Dikawal

Akibat kecelakaan tersebut, satu dari empat orang pemumpang mengalami luka berat di bagian kepala, diduga terpentak dari bak mobil. Korban lalu dilarikan segera ke RSUD Kepahiang untuk mendapatkan perawatan medis.

"Untuk kronologis kejadiannya tadi, mobil truk berwarna kuning tersebut. Menabrak mobil truk berwarna merah yang sedang parkir di tepi jalan. Untuk korban tadi ada 4 orang, satu diantaranya mengalami luka yang cukup serius di bagian kepala dan sudah dilarikan ke RSUD Kepahiang," ungkap Romi salah satu saksi mata yang berada di lokasi kejadian.

BACA JUGA:Kasus Dugaan Korupsi Sekwan Seluma, Kejari Masih Tunggu Hasil Audit Kerugian Negara

Odot, saksi lainnya yang melihat kejadian, mengungkapkan, penumpang mobil truk berwarna kuning yang dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis. Diduga komplotan anak Punk, dimana saat kejadian duduk diatas bak mobil di bagian depan dan terpental saat mobil mengalami kecelakaan.

"Kalau melihat kondisi tadi, untung korban-korban atau parah penumpang yang terpental akibat kecelakaan terbeut tidak terlindas oleh mobil warna kuning ini," jelasnya. 

BACA JUGA:Jangan Dibuang Dulu, Biji Alpukat Juga Punya Manfaat bagi Kesehatan, Ampuh Turunkan Kolesterol

Sementara dari pantawan tim Betvnews, kedua mobil yang terlibat kecelakaan tersebut serta pengemudi. Saat ini sudah diangkut pihak Satlantas Polres Kepahiang untuk diproses lebih lanjut.

(*)

Kategori :