BETVNEWS - Intip perbedaan fitur dan spesifikasi iPhone 14 Pro Max dan iPhone 15 Pro Max. Cek rincian harga iPhone hari ini di iBox.
HP iPhone Pro Max dan iPhone 15 Pro Max sama-sama diproduksi oleh perusahaan Apple.
Meskipun diproduksi ditempat yang sama, iPhone 14 dan iPhone 15 mempunyai fitur dan juga spesifikasi yang berbeda.
Para penggemar produk Apple khususnya iPhone pun terkadang masi bingung, kira-kira apa perbedaan antara iPhone 15 Pro Max dengan generasi yang dulu yakni iPhone 14 Pro Max.
BACA JUGA:5 HP Samsung Ini Memiliki Kualitas Android Terbaik! Bisa Bersaing Dengan iPhone
Dilansir dari berbagai sumber, inilah sederet perbedaan fitur dan spesifikasi yag dimiliki oleh iPhone 14 Pro Max dan 15 Pro Max, diantaranya:
Fitur Unggulan iPhone 14 Pro Max
iPhone 14 Pro Max memiliki 6 fitur unggulan yang pertama adalah memiliki layar dengan fitur super retina XDR OLED, sehingga membuat mata nyaman saat menggunakannya.
Tidak hanya itu, iPhone 14 Pro Max sudah dirakit dengan bodi berbahan kaca dan aluminium yang bersertifikasi IP68. Artinya iPhone seri ini dirakit tahan debu dan air hingga kedalaman 6 meter selama 30 menit.
Disisi lain, iPhone 14 Pro Max dilengkapi fitur terbaru yakni Dynamic Island, yaitu kemampuan berpindah dari satu fitur ke fitur lain dalam waktu yang sama.
BACA JUGA:iPhone XR - Spesifikasi, Fitur Unggulan, dan Harga Terbaru Hari Ini Selasa 16 Januari 2024
Selain itu, iPhone 14 Pro Max sudah dilengkapi Chip A16 Bionic dengan core GPU lebih banyak jika dibandingkan dengan series sebelumnya.
Hal ini menjadikan iPhone 14 Pro Max sangat powerfull dan cukup cepat jika digunakan untuk tugas sehari-hari.