BENGKULU, BETVNEWS - PT. Hutama Karya (HK) Bengkulu mencatat Volume Lalu Lintas (VLL) jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung masih jauh dari ekspektasi.
Meskipun masa arus mudik dan balik lebaran Idul Fitri 1445 hijriah/2024 masehi lalu yang diperdikasi meningkat, Namun tol Bengkulu-Taba Penanjung belum memberikan peningkatan signifikan.
BACA JUGA:Percepat Investasi dan Perizinan, Pemkot Bengkulu Terus Pantau Laporan Kegiatan Penanaman Modal
Branch Manager (BM) tol Bengtaba PT. Hutama Karya (Persero), Medya Gustian mengatakan, VLL di ruas jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung saat ini rata-rata sekitar 1.200 kendaraan per hari.
"Tercatat saat ini VLL per hari ruas jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung hanya dilalui sekitar 1.200 kendaraan. Kalau bicara ideal dalam pengelolaan jalan tol, setidaknya dilintasi sekitar 7.000 kendaraan per harinya," ungkap Medya, Kamis 18 April 2024.
BACA JUGA:Dukung Kemajuan Usaha Masyarakat, Diskop UKM Gelar Rapat Koordinasi Kecamatan se-Kota Bengkulu
Lebih lanjut, kata Medya, dari jumlah VLL tersebut, rata-rata pendapatan yang dihasilkan dari pengelolaan jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung per bulan hanya sekitar Rp1 miliar.
"Sebenarnya capaian tersebut belum sebanding dengan dengan kebutuhan biaya untuk operasioal dan pemeliharaan ruas jalan tol Bengkulu-Taba Pananjung," tutur Medya.
BACA JUGA:Hasil Seleksi Administrasi 6 JPTP Pemprov Bengkulu Diumumkan, Berikut 36 Nama yang Lolos
Dikatakan Medya, untuk sementara ini pihaknya belum memiliki pola-pola baru untuk peningkatan VLL kendaraan. Namun, salah satu kunci penting untuk peningkatan jumlah kendaraan itu yakni dengan melanjutkan pembangunan jalan tol.
"Jadi ruas jalan tol ini harus diperpanjang, dalam artian semakin panjang, maka semakin baik. Kalau tidak, jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung bisa stagnan," terang Medya.
BACA JUGA:Pasca Lebaran, Harga Sejumlah Bahan Pokok di Bengkulu Tengah Kompak Turun
Di sisi lain, pihaknya menyambut baik terkait kabar bakal dilanjutkannya pembangunan ruas jalan tol Bengkulu-Lubuklinggau, sebagaimana hasil koordinasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu dengan pusat.
"Terkait kelanjutan yang dimaksud, kita di HK hanya bersifat penugasan untuk pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS). Namun sejauh ini kita belum mendapatkan kabar terbaru, terkait penugasan itu," ujar Medya.
BACA JUGA:Kasus DBD di Provinsi Bengkulu Turun 75 Persen dalam Dua Minggu Terakhir