BACA JUGA:Praktis dan Alami, Cek 6 Tanaman yang Baik untuk Kesehatan Ini, Tanpa Perlu Skincare Dapat Kamu Coba
Namun jika kulitmu justru menjadi kering setelah menggunakan produk tertentu, itu tandanya produk tersebut justru tidak cocok di kulitmu, lho!
Kondisi kulit kering akan membuat kulitmu menjadi kasar dan terkelupas. Dan jika kamu merasakan hal ini saat menggunakan produk skincare, maka sudah seharusnya kamu mengganti produk tersebut.
BACA JUGA:Ini 5 Manfaat Buah Jeruk untuk Kecantikan, Bisa Jadi Pengganti Skincare
2. Muncul Ruam pada Kulit
Ruam biasanya akan muncul karena beberapa reaksi tertentu karena merupakan indikator reaksi alergi. Ruam ini juga dapat muncul jika kamu tidak cocok dengan produk kecantikan tertentu.
Reaksi alergi bisa muncul dan mengiritasi kulitmu. Dan jika reaksi ini muncul, sebaiknya hentikan penggunaan produk skincare.
BACA JUGA:Tidak Banyak yang Tahu, Inilah Rahasia Muka Cerah Glowing Alami, Tanpa Skincare Bisa Mulus
Hindari menggaruk area yang gatal agar tidak memperparah kondisi. Lalu apabila kondisi ruam telah parah, segera periksakan pada dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
3. Kulit Menjadi Berjerawat atau Breakout
Munculnya jerawat pada kulit bisa dipengaruhi oleh banyak hal, sepeti hormon atau pola makan yang tidak benar hingga perawatan yang tidak tepat.
BACA JUGA:Jangan Asal Apply, Ini Urutan Skincare Malam yang Benar, Wajib Eksfoliasi agar Wajah Lebih Glowing
Namun jika jerawat bermunculan saat kamu menggunakan produk tertentu, bisa jadi itu adalah tanda jika penggunaan produk skincare tidak cocok dengan kulit.
Terlebih lagi jika kondisi kulitmu normal dan tidak berjerawat, lalu jerawat ini mendadak muncul di kulitmu. Itu berarti terdapat masalah pada kandungan skincare dan kandungan itu tidak cocok dengan kulitmu.
BACA JUGA:Rekomendasi Produk Skincare Ini Bisa Bikin Kamu Tampil Glowing Saat Lebaran, Cek Sekarang
Meski begitu, terkadang jerawat muncul saat kamu baru pertama kali menggunakan produk skincare baru.