BENGKULU, BETVNEWS - Dr. Arifah Hidayati, S.E., M.M., secara resmi dilantik dan dikukuhkan sebagai Rektor Universitas Prof. Dr. Hazairin, S.H. (Unihaz) untuk periode 2024-2028 yang berlangsung di salah satu hotel Kota Bengkulu, Rabu 4 September 2024.
Pelantikan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat dari Pemprov Bengkulu, Pemkot Bengkulu, lembaga vertikal, serta mitra sivitas akademika Unihaz.
Prosesi pelantikan ini disaksikan langsung oleh Staf Ahli Gubernur Bengkulu, Sisardi dan Pengurus Yayasan Semarak.
BACA JUGA:8.348 Kendaraan Perusahaan di Bengkulu Nunggak Pajak
Arifah Hidayati dalam sambutannya mengungkapkan kesiapan untuk melanjutkan program-program yang telah ada, serta fokus pada peningkatan kualitas pendidikan.
Ia menekankan perlunya penyesuaian regulasi dengan sistem Kampus Merdeka untuk menghasilkan lulusan yang kompetitif dan unggul, serta berkontribusi pada kemajuan Indonesia.
Ia juga menargetkan untuk menjadikan Universitas Prof. Dr. Hazairin sebagai universitas unggul.
BACA JUGA:Pelamar CPNS 2024 Pemprov Bengkulu: 799 Memenuhi Syarat, 149 Tidak Memenuhi Syarat
Ia berkomitmen untuk meningkatkan kualitas di semua aspek, termasuk dosen, alumni, mahasiswa, dan tenaga pendidik, guna menjadikan Unihaz lebih kompetitif dan berkualitas dalam persaingan dengan perguruan tinggi lainnya.
Ia juga mengapresiasi kepemimpinan rektor sebelumnya yang membawa Unihaz mengalami kemajuan yang sangat pesat dengan meraih banyak prestasi baik nasional maupun internasional.
"Kami menyampaikan ucapan terima kasih atas jasa dan dedikasi yang diberikan rektor sebelumnya, hingga membawa Unihaz sejajar dengan universitas terbaik lainnya,” imbuhnya.
BACA JUGA:Lantik 7 PAW BPD dan 3 Pjs Kades, Ini Pesan Bupati Seluma
Berikut Profil Dr. Arifah Hidayati, S.E., M.M., yang baru saja dikukuhkan sebagai Rektor Unihaz untuk periode 2024-2028
Sebagai Tenaga Pendidik di Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu sejak tahun 2002 dengan Bidang Ilmu Pemasaran, dan memperoleh Sertifikasi Pendidik pada Tahun 2011 serta memenuhi kualifikasi dan komptensi Asesor Beban Kerja Dosen yang tersertifikasi.
Telah menulis berbagai macam karya tulis ilmiah yang terpublikasi akreditasi dan bereputasi. Saat ini menjabat sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis.