BETVNEWS - Tim gugus tugas penanganan Covid 19 Kabupaten Seluma, kembali menemukan dua orang warga Seluma yang diduga memiliki gejala Covid 19. Kedua warga tersebut tinggal di Desa Tumbuan Kecamatan Lubuk Sandi dan Kelurahan Rimbo Kedui Kecamatan Seluma Selatan. Untuk warga Rimbo Kedui, diketahui memiliki riwayat perjalanan dari Provinsi Sumatera Selatan sementara itu, untuk warga Tumbuan tidak memiliki perjalanan luar Provinsi namun setiap harinya sering pulang pergi ke kota Bengkulu. "Memang keduanya memiliki ciri-ciri yang mirip dengan Covid 19, diantaranya suhu badan tinggi, sesak nafas dan batuk," sampai Ahmad Tavip Kabid Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Seluma, Selasa (28/04). Tim gugus tugas Covid 19, ini akan melakukan rapid test terhadap kedua orang warga tersebut. Guna untuk memastikan apakah mereka reaktif Covid 19, atau memang sebaliknya. "Sementara akan kita lakukan rapid test, dan kita lihat dulu apakah relatif atau bagaimana," ujarnya. Sampai sejauh ini, di Kabupaten Seluma belum terdapat warga yang dinyatakan positif Covid 19. Dengan kata lain, Kabupaten Seluma masih dalam zona hijau. Akan tetapi kewaspadaan masih tetap dilakukan, dengan meminta seluruh masyarakat Seluma untuk menggunakan masker, dan tidak berkerumun dengan orang banyak. "Alhamdulillah belum ada yang positif, tapi kita tetap harus waspada," tutupnya. (Wizon Paidi)
Dua Warga Seluma, Diduga Terindikasi Gejala Covid 19
Selasa 28-04-2020,11:38 WIB
Kategori :