BETVNEWS - Setelah sempat dikabarkan terkonfirmasi positif covid-19, Walikota Bengkulu Helmi Hasan kembali melakukan swab untuk memastikan hal tersebut, pada Senin (1/9) malam.
Berdasarkan hasil swab test pada dari laboratorium Mayapada Hospital, Helmi Hasan dinyatakan negatif covid-19.
"Alhamdulillah Pak Wali swabnya malam tadi Negatif covid-19," ujar Plt Kepala Dinas Kominfo Kota Bengkulu, Eko Agusrianto.
Sementara itu, Eko mengatakan swab tes dilakukan karena Walikota ingin memastikan keadaan dirinya yang sempat dikabarkan positif covid-19, namun tak memiliki gejala apapun.
"Iya tes swab lagi karena beliau (Helmi Hasan, red) merasa tak memiliki gejala positif covid-19 sama sekali. Makanya dites ulang dan hasilnya negatif," tambah Eko.
Eko pun menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh warga Kota Bengkulu yang telah mendoakan Walikota sehingga dinyatakan negatif covid-19.
"Pak Wali menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Bengkulu yang telah mendoakannya, sehingga bisa dinyatakan sehat," tandas Eko.
(Yudha Gondrong)