Bubarkan Balap Liar, Belasan Kendaraan Diamankan

Sabtu 19-06-2021,10:51 WIB
Reporter : beken1
Editor : beken1

BETVNEWS - Belasan Remaja beserta kendaraan roda dua, pada Jum'at sore kemarin diamankan pihak Polres Seluma. Lantaran menggelar balapan liar di kompleks perkantoran Pemerintah Kabupaten Seluma. Dipimpin langsung oleh Kabag Ops Bakit Hadi Suseno, puluhan kendaraan yang sedang melakukan aksi balap liar pontang-panting dikejar oleh anggota gabungan Polres Seluma. "Kita mendapatkan laporan dari masyarakat, bahwa memang di lokasi perkantoran ini sering terjadi aksi balap liar. Makanya hari ini (Jum'at, red) kita melakukan pembubaran terhadap aksi tersebut," ungkap AKP Bakit Hadi Suseno. Setidaknya 17 orang remaja dan 12 kendaraan roda dua diamankan kemudian dilakukan pendataan baik terhadap pelaku  maupun kendaraan roda dua tersebut. "Sementara akan kita angkut ke Polres, kita akan hubungi orang tua masing-masing remaja ini dan akan kita lakukan pembinaan terlebih dahulu. Sedangkan untuk kendaraan akan kita cek kelengkapan surat-surat terlebih dahulu, kemudian untuk efek jera kendaraan juga akan kita tilang serta tidak boleh dikeluarkan sebelum hasil persidangan," imbuhnya. Selain memang membahayakan bagi diri sendiri maupun nyawa orang lain, aksi balap liar seperti ini juga tidak dapat ditoleransi terlebih saat ini masih dalam Pandemi Covid 19, sehingga sangat tidak dianjurkan untuk berkerumun bagi masyarakat Seluma. "Kita juga himbau kepada orang tua, untuk dapat menjaga dan memberikan pengertian kepada anak-anak karena perbuatan seperti ini sangat berisiko baik bagi mereka sendiri maupun orang lain," demikian tutupnya. (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait