Dikabarkan Hilang, Ditemukan Gantung Diri

Jumat 15-04-2022,11:31 WIB
Reporter : beken1
Editor : beken1

BETVNEWS, - Dikabarkan hilang sejak Kamis (14/04) kemarin, M-Y (31) warga desa Kota Agung Kecamatan Seluma Timur Kabupaten Seluma, ditemukan meninggal dunia dalam keadaan tergantung di pohon jengkol. "Memang almarhum sempat disangka hilang, karena sejak kemarin siang tidak pulang ke rumah," ungkap Bana Radi Kepala Desa Kota Agung, Jum'at (15/04). Sejauh ini belum diketahui pasti apa yang menyebabkan korban nekat mengakhiri hidupnya dengan cara tragis tersebut, namun sebelumnya warga pernah menemukan korban dalam keadaan tidak sadar diduga akibat pengaruh minuman keras oplosan. "Korban ini kemarin tengah panen sawit, sempat pulang ke rumah sebentar kemudian kembali lagi, dan sampai malam tidak kembali," lanjutnya. Selanjutnya korban langsung dibawa menuju ke rumah duka, dan pihak pemerintah desa telah melakukan koordinasi kepada pihak kepolisian guna memastikan kejadian tersebut. (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait