MUKOMUKO, BETVNEWS - Tim Penggerak PKK Kabupaten Mukomuko, pada Senin 29 Agustus 2022 pagi, memperingati hari kesatuan gerak PKK yang ke 50. Kegiatan ini dilaksanakan di kompleks rumah dinas Bupati Mukomuko.
Kegiatan ini dihadiri langsung Bupati Mukomuko Sapuan, Wakil Bupati, Komandan Kodim 0428 Mukomuko, Kapolres Mukomuko, Ketua Bhayangkari, Ketua Persit, Ketua Ikatan Keluarga Dewan, Penjabat Sekda dan para pejabat lainnya.
BACA JUGA:Usulkan Formasi PPPK, THL Mulai Didata
Dalam acara ini juga digelar kegiatan pameran hasil kerajinan anggota PKK dari seluruh Kecamatan, pemberian bantuan kepada lansia, penyandang disabilitas dan para siswa tidak mampu sekabupaten Mukomuko.
Disampaikan Tengku Nurliyana Habsjah ketua TP PKK kabupaten Mukomuko, bahwa dengan peringatan hari kesatuan gerak PKK ke 50 ini, diharapkan seluruh anggota PKK khususnya di Kabupaten Mukomuko kedepannya bisa lebih maju dan berkembang dalam memajukan PKK.
BACA JUGA:Jual Chip Domino, Pemilik Konter Ditetapkan Tersangka
"Semua lini harus bergerak bersama untuk membangun PKK untuk kabupaten Mukomuko, kedepan semua anggota PKK harus bersatu dalam membangun setiap kegiatan di seluruh wilayah," jelas Ketua TP PKK.
Selanjutnya Bupati Mukomuko, pembina TP PKK Kabupaten Mukomuko menyampaikan, bahwa dengan peringatan ini sebaiknya menjadi momentum memperbaiki yang belum baik, dan terus berusaha lebih maju lagi kedepannya.
"Kedepan ibu-ibu PKK ini harus giat dalam berinovasi, seperti pameran produk kerajinan yang kita saksikan hari ini sangat bagus dan pemerintah daerah siap membantu dan memfasilitasi untuk kemajuannya," jelas Sapuan Bupati Mukomuko.