BREAKING NEWS: Jembatan Surau Nyaris Putus Diterjang Luapan Sungai Rindu Hati
Luapan Sungai Rindu Hati yang melewati Jembatan, hingga menyebabkan Jembatan tersebut terancam putus, Minggu 22 Januari 2023.--(Sumber Foto: Ronal/Betv).
BENGKULU, BETVNEWS - Instensitas hujan yang cukup tinggi terjadi di sekitaran wilayah Kecamatan Taba Penanjung dan wilayah Bengkulu Tengah lainnya pada minggu sore 22 Januari 2023, membuat Sungai Rindu Hati meluap.
Luapan Sungai Rindu Hati ini menghantam jembatan satu-satunya, yang menjadi akses penghubung keluar masuknya menuju ke Desa Surau Kecamatan Taba Penanjung, dimana kondisi air melebihi tinggi jembatan.
BACA JUGA:Disdukcapil Bengkulu Tengah Targetkan Pembuatan 16.937 IKD
Kepala Desa Surau, Syaripudin menjelaskan, hujan sudah turun sejak pukul 14.30 WIB, dengan intensitas yang cukup lebat terjadi di hulu Sungai dan sekitaran Kecamatan Taba Penanjung, berselang satu jam air mulai naik dan meluap, hingga melanggar jembatan penghubung Desa hingga nyaris putus dihantam air dan meterial kayu.
BACA JUGA:Akun Medsos Walikota Dihack, Kadis Kominfo Buat Aduan Masyarakat
"Tiang pembatas jembatan sudah hanyut dihamtam air, sampai saat ini air masih meluap dan belum menunjukan akan surut, untuk kondisi hujan masih berlangsung saat ini," jelas Syaripudin.
BACA JUGA:1.160 RTLH Diusulkan ke Kementerian, Upaya Atasi Kemiskinan
Sementara itu salah satu warga desa Taba Baru, Beben menjelaskan, air bukan hanya menghantam jembatan, melainkan merendam area persawahan di pinggir Sungai Rindu Hati, dan menghanyutkan tanaman padi warga.
"Saat ini warga belum berani untuk mendekati sungai lantaran air masih meluap, kemungkinkan bila hujan terus berlanjut luapan air terus bertambah," ungkap Beben.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: