KPU

Desa Diminta Maksimalkan Potensi Wisata

Desa Diminta Maksimalkan Potensi Wisata

Bertempat di aula salah satu hotel di Kabupaten Lebong, Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lebong melaksanakan sosialisasi desa wisata.--(Sumber Foto: Dwi/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS – Bertempat di aula salah satu hotel di Kabupaten Lebong, Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lebong melaksanakan sosialisasi desa wisata. Dalam kegiatan ini, dihadiri Kepala desa, Pokdarwis, kepala OPD, dan dari Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu. 

BACA JUGA:Wapres Dijadwalkan Resmikan MPP Lebong

Disampaikan, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lebong, Riki Irawan dengan digelarnya kegiatan ini diharapkan bisa mendongkrak perekonomian dimasyarakat. Untuk itu desa-desa diminta untuk lebih memanfaatkan potensi wisata yang ada di desa masing-masing. 

BACA JUGA:Kades Diminta Gunakan DD untuk Mendukung Program MT 2

“Kita berharap kedepan ada desa – desa baru yang mulai menjadikan desanya sebagai desa wisata. Karena akan banyak dampak positif bagi desa yang bisa memaksimalkan potensi wisata tersebut. Karena di Lebong ini banyak potensi wisata yang bisa dimanfaatkan,” jelasnya (Rabu 8 Maret 2023).

BACA JUGA:Soal Isu Ongkos Haji 2023 Naik, Ini Penjelasan Kemenag

Saat ini, di Kabupaten Lebong diakui Riki untuk pengelolaan wisata masih kurang maksimal. Maka diharapkan kedepan Kabupaten Lebong bisa menjadi salah satu daerah tujuan wisata di Provinsi Bengkulu. “Harapan kita kedepan Lebong ini bisa menjadi daerah tujuan wisata, sehingga akan berdampak pada peningkatan perekonomian masyarakat,” ungkapnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: