KPU

Remaja Ini Bonyok Jadi Bulan-bulanan Warga, Ternyata Ini Perbuatannya

Remaja Ini Bonyok Jadi Bulan-bulanan Warga, Ternyata Ini Perbuatannya

Pelaku yang bonyok setelah menjadi bulan-bulanan warga, lantaran ketahuan saat mencuri motor, Sabtu 25 Maret 2023.--(Sumber Foto: Angga/Rls/Betv).

BENGKULU, BETVNEWS - Seorang remaja dengan inisial H-A, warga Kabupaten Kaur menjadi bulan-bulanan massa yang menangkap aksinya mencoba mencuri motor di Jalan Iskandar 9 Kelurahan Tengah Padang Kota Bengkulu, pada Sabtu 25 Maret dini hari.

Herli Saputra, pemilik motor mengatakan, bahwa pada saat kejadian dirinya telah melihat gerak-gerik pelaku yang bolak-balik di depan gang rumahnya.

BACA JUGA:Bersurat ke FIFA, Walikota Bengkulu Tolak Timnas Israel Berlaga di Piala Dunia U-20

"Aku sempat lihat dia ngintai di depan gang rumah, pas aku lagi duduk depan rumah sambil ngopi," ujarnya.

Kemudian Herli pergi ke warung untuk membeli rokok, namun pada saat ia hendak pulang, dirinya mendengar teriakan warga yang berteriak maling.

BACA JUGA:Pengumuman! Pemerintah Majukan Cuti Bersama Lebaran 19 April

Mengetahui aksinya diketahui oleh pemilik motor dan warga, pelaku langsung kocar-kacir berusaha melarikan diri ke dalam gang.

"Pelaku tuh sempat berusaha mau bawa kabur motor, cuma karena gang itu sempit dan bertangga, motor aku dibantingnya terus dia kabur," lanjutnya.

BACA JUGA:Segini Kekayaan 11 Kepala Daerah di Provinsi Bengkulu, Ada yang Capai 61 M!

Korban dan warga kemudian berusaha mengejar pelaku, akhirnya pelaku berhasil diamankan di wilayah Kelurahan Kebun Ros oleh warga sekitar yang mendengar pengejaran yang dilakukan warga.

BACA JUGA:Optimis Pebalap Astra Honda Tampil Dominan di Asia

Karena kesal dengan ulahnya, pelaku sempat menjadi bulan-bulanan massa yang geram akan aksi tersebut, dan tidak lama kemudian anggota Polsek Teluk Segara datang dan membawa pelaku ke Polsek.

Sementara itu, ditemukan juga barang bukti berupa senjata tajam jenis pisau yang tidak jauh dari tempat pelaku beraksi, diduga kuat pelaku gunakan untuk merusak kunci stang motor. Dan pisau tersebut juga telah dibawa ke Polsek Teluk Segara untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: