Kuliner Khas Bengkulu yang Wajib Dicicipi, Cita Rasa Unik Manjakan Lidah

Kuliner Khas Bengkulu yang Wajib Dicicipi, Cita Rasa Unik Manjakan Lidah

Pendap, makanan khas Bengkulu yang memiliki cita rasa unik hanya bisa ditemui di Bengkulu. --(Sumber Foto: Selasar)

BACA JUGA:Simak di Sini! 6 Amalan Malam Lailatul Qadar, Lengkap Dengan Doa dan Tanda-tandanya

3. Lempuk Durian


Lempuk durian bisa dikatakan dodol khas Bengkulu karena teksturnya yang kenyal seperti dodol. Proses pengolahannya juga hampir sama dengan pembuatan dodol. 

Keunikannya terletak pada bahan dasarnya, olahan ini terbuat dari durian yang dicampur dengan tepung dan gula. Lempuk durian biasanya dibungkus dengan pelepah daun pinang tua.

BACA JUGA:Bubur Kalkun Burjon Ini Punya Cita Rasa yang Unik, Kuliner Sederhana Dengan Harga Murah, Cek Lokasinya di Sini

4. Kue Bay Tat


Nama bay tat diambil dari kata 'bay' yang berarti induk dan 'tat' yang berarti kue tart. Kue khas Bengkulu ini terbuat dari telur ayam, tepung terigu, gula pasir, dan mentega yang diaduk hingga rata lalu dimasukkan ke dalam cetakan khusus lalu dipanggang hingga matang. Rasanya semakin enak karena setelah matang, kue ini diolesi selai nanas leleh dan keju.

BACA JUGA:5 Kuliner Khas Rejang Lebong yang Wajib Dicoba, Lengkap dengan Harganya

5. Lemea


Lemea merupakan makanan khas suku Rejang di Bengkulu. Terbuat dari rebung yang difermentasi dicampur dengan bumbu cabai dan bawang. Lemea biasanya dimasak dengan berbagai campuran seperti ikan atau daun talas muda.

Karena bahan dasar lemea adalah rebung yang difermentasi, maka aroma makanan ini cukup menyengat. Tapi rasanya sangat enak.

BACA JUGA:5 Makanan Indonesia Ini Masuk 50 Jajanan Kaki Lima Terbaik di Dunia!

6. Kue Perut Punai


Makanan ini banyak dijumpai di pasar-pasar tradisional di Bengkulu. Terbuat dari bahan dasar tepung beras, telur, keju parut, gula pasir, garam dan sedikit air yang kemudian diaduk hingga rata.

Setelah tercampur, adonan dibentuk seperti lingkaran lalu digoreng hingga matang. Kue ini disebut perut punai karena bentuknya menyerupai isi perut burung tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: